NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - KUR menjadi salah satu plafon yang banyak diminati oleh masyarakat di Bank BRI.
Dengan menggunakan dana tersebut, pelaku UMKM dapat mengembangkan bisnisnya agar mampu bersaing dengan pebisnis lainnya.
Untuk mendapatkan pinjaman KUR Rp30 juta dari bank BRI, calon debitur tidak perlu menyiapkan jaminan.
Pasalnya, pinjaman ini bisa diajukan tanpa jaminan tambahan. Jadi, jaminan yang digunakan saat pengajuan hanyalah usaha yang akan dibiayai oleh calon debitur.
BACA JUGA:Perbanyak Baca Dzikir Ini agar Dosa Zina Diampuni Allah, Namun Tidak dengan Dosa Zina Berikut
Selanjutnya, calon debitur bisa menyiapkan sederet syarat yang diperlukan untuk bisa mengajukan pinjaman KUR Rp30 juta tersebut.
Hati-hati dalam mempersiapkan syarat untuk pengajuan KUR. Pastikan semua dokumen yang diminta sesuai dan memiliki kebenaran data yang dapat dipertanggungjawabkan.
Jangan sampai saat petugas Bank BRI melakukan survei, hasilnya berbeda dengan data yang tercantum pada dokumen pengajuan. Apabila hal ini terjadi, sudah pasti pengajuan KUR akan ditolak oleh pihak Bank BRI.
BACA JUGA:Rutinkan Baca Wirid dan Dzikir Berikut Setelah Sholat Dhuha, InsyaAllah Rezeki Lancar dan Berkah