Wartawan rbtv@disway.id, Jumat siang langsung mendatangi lokasi dan mengkonfirmasi kepada pihak Sekolah yang menyatakan jika pesan berantai tersebut merupakan Hoax atau tidaknya benar.
BACA JUGA:Gedung TPI Ketapang Baru Seluma Hanyut Diseret Ombak Laut
Kepala Tata Usaha SDN 77 kota bengkulu, Husniati menyampaikan, jika kabar yang beredar di pesan WhatsApp tentang penculikan anak di SD Negeri 77 itu tidaklah benar.
Pesan tersebut, kata Husniati disebar oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Bahkan setelah mendapatkan pesan tersebut Kepala Sekolah dan pihak Guru melakukan langsung pengecekan kepada murid ternyata tidak ada yang diculik.
BACA JUGA:Rezeki Datang dari Banyak Arah Bulan Agustus 2023, 4 Shio Ini Dipayungi Dewi Keberuntungan
"Sampai saat ini kalau di SDN 77 Kota Bengkulu aman-aman saja, bahkan secara pribadi dan Kepala Sekolah serta dewan guru lainya setelah mendapatkan pesan tersebut langsung melakukan kros cek dan tidak ada satupun pelajar sekolah kami yang diculik ataupun percobaan penculikan. Termasuk dalam rekaman suara yang menyebutkan nama Satpam Ujang, bukanlah nama satpam dari sekolah kami," beber Ketua TU SDN 77 Kota Bengkulu, Husniati.
BACA JUGA:Daftar Sekarang, 3.726 Calon Jemaah Haji Bengkulu Utara Berangkat Tahun 2044
Walau demikian, Husniati menegaskan pihaknya senantiasa untuk selalu menghimbau kepada orang tua agar tidak panik dan selalu waspada dengan bersama-sama menjaga anaknya baik dari dalam sekolah maupun di luar sekolah.