Daftar Produk Asuransi Jiwa Syariah Terbaik di Indonesia dan Syarat Klaim

Selasa 22-08-2023,22:28 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

 

c. Pengelolaan Dana Kontribusi Transparan

 

Pengelolaan dana yang transparan menjadi salah satu nilai lebih dari asuransi jiwa syariah. Hal ini karena memang perusahaan tidak mengakuisisi langsung dana hasil premi yang dibayarkan tetapi dana tersebut dimasukkan ke dalam dana tabarru. Bahkan, pengelolaan dana asuransi jiwa syariah juga menggunakan konsep bagi hasil di awal akad sehingga lebih membuat orang meyakini produk ini.

 

d. Uang Santunan Cukup Besar

 

Uang santunan dari asuransi jiwa syariah ini terbilang sangat besar. Hal ini karena asuransi yang berbasis syariat tidak mengenal dana hangus sehingga santunan yang diberikan bisa berjumlah besar karena gabungan dari dana nasabah lain.

 

5. Fleksibilitas Jangka Waktu

 

Hal lain yang menjadi asuransi jiwa syariah menjadi pilihan banyak orang adalah jangka waktu yang lebih fleksibel. Hal ini membuat nasabah bisa mengkondisikan kebutuhan dan kondisi finansialnya. Ada pilihan jangka waktu perlindungan yang fleksibel juga, yakni antara 10 sampai 15 tahun.

 

6. Bagaimana Prinsip Bagi Hasil Asuransi Jiwa Syariah?

 

Asuransi jiwa syariah memiliki banyak manfaat yang bisa didapatkan nasabah. Salah satu manfaat yang bisa dirasakan langsung adalah sistem bagi hasil. Asuransi syariah memberikan bagi hasil investasi dan bagi hasil di dana tabarru.

Kategori :