Banyak Pertanyaan Arisan Pakai Biaya Admin Termasuk Riba? Seperti Ini Penjelasan Buya Yahya

Senin 28-08-2023,07:59 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

Sedangkan jika ingin memberi pada admin atau yang mengelola, berikan secara ikhlas.  

  

"Arisan yang berirama tolong menolong tidaklah riba, karena sifatnya membantu sesama," tegas Buya.  

  

Untuk arisan yang tidak benar adalah arisan yang bersifat memaksa. Misalkan jika telat membayarkan arisan maka akan ditagih dan dipaksa untuk bayar. 

  

Lebih lanjut Buya menjelaskan jika sudah berbau utang dan memaksa hati-hati akan riba.  

  

Selain itu, Buya juga menjelaskan bahwa jika pada saat mengocok arisan dan yang keluar bukan nama kita namun kita ingin mengambil uang arisan terlebih dahulu dengan meminta kepada yang dapat pada saat itu dengan cara mengurangi jumlah uang arisan, maka itu juga termasuk riba.  

BACA JUGA:Kata Buya Yahya Begini Caranya agar Doa Cepat Dikabulkan Allah SWT

  

"Jika sudah berbau utang dan memaksa hati-hati riba. Dan ini juga, kalau kocokan arisan nama saudara kita yang keluar tapi kita lagi butuh uang, terus kita ngambil uang arisan dengan cara mengurangi uangnya maka itu juga termasuk riba," jelas Buya.  

  

Jadi, admin yang diberi uang itu tidak apa-apa karena itu memang haknya, dengan catatan kita memberi dengan hati yang ikhlas, agar uang yang diberikan juga berkah dan arisan pun menjadi rezeki yang berkah.  

 

Jenis Arisan 

Kategori :