3. Jet pribadi lapis emas
Laporan Born Rich menyebutkan Sultan Bolkiah memiliki jet Boeing 747-400, Boeing 767-200 dan Airbus A340-200 sendiri. Boeing 747-400 berlapis emas dan sangat mewah sehingga dijuluki 'istana terbang'. Foto-foto dari Instagram menunjukkan interior yang dihiasi emas dan kristal Lalique.
Menurut media Inggris, harga pesawat itu mencapai US$ 400 juta (Rp 6 triliun). Sultan juga rupanya memberi putrinya sebuah Airbus A340 untuk ulang tahunnya.
4. Istana 1.700 kamar
Istana Nurul Iman adalah lambang kemewahan dengan lebih dari 1.700 kamar, 257 kamar mandi, dan lima kolam renang. Sultan Bolkiah dilaporkan memiliki 110 garasi di properti itu untuk menampung koleksi mobil dan kuda. Khusus kuda, ia bahkan memiliki kandang khusus ber-AC agar tunggangannya itu dirawat dengan baik dan dalam kondisi terbaik.
Istana Istana Nurul Iman saat ini memegang gelar istana hunian terbesar di dunia dalam Guinness Book of World Records, karena luasnya lebih dari 200.000 meter persegi. Menurut catatan, istana ini selesai dibangun pada tahun 1984 dan pada saat itu menelan biaya pembangunan sebesar US$1,4 miliar atau Rp 21 triliun.
BACA JUGA:Sebelum Menikah Seorang Gadis Harus Begini Begitu dengan Minimal 20 Pria, Tradisi Unik Suku di Dunia
5. Potongan rambut super mahal
The Times melaporkan bahwa Sultan Bolkiah merogoh kocek hingga US$ 20 ribu atau setara Rp 310 juta untuk potong rambut. Surat kabar Inggris mengklaim Sultan secara teratur menerbangkan tukang cukur favoritnya dari Hotel Dorchester di Mayfair London ke Brunei untuk mencukur rambutnya.
Demikian informasinya. (tim)