NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Pencairan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) September 2023 sangat dinantikan oleh masyarakat, karena sudah menginjak pertengahan bulan September 2023. Sebelumnya, masyarakat telah berasumsi BPNT September 2023 akan cair di pertengahan bulan ini.
Bantuan yang disalurkan masih dalam bentuk tunai senilai Rp200.000 per bulan, tetapi menurut info BPNT September 2023 akan cair Rp400.000 untuk bulan Agustus dan September 2023.
Simak artikel ini untuk mendapatkan informasi BPNT September 2023 cair besok? berikut nilai nominal yang akan cair dan cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id.
BPNT September 2023 diperkirakan akan cair hari ini senilai Rp600.000, khusus untuk masyarakat yang belum menerima bansos selama 3 bulan.
Setiap bulannya masyarakat akan menerima bantuan tunai senilai Rp200.000.
BACA JUGA:Pikirkan yang Lain, KK Kategori Ini Bukan Penerima Bansos 2023, Nomor 8 Jangan Coba-coba
Masyarakat yang mendapatkan bantuan Rp600.000 disebabkan karena, bantuan di bulan lalu terlambat diterima dan akhirnya diakumulasikan oleh Kemensos di bulan selanjutnya.