BENGKULU, RBTV.COM,- Setelah aksinya terekam cctv saat melakukan tindak pidana pencurian handphone dan tas berisi surat berharga di angkringan berada di Jalan Flamboyan Kelurahan Kebun Kenanga pada hari kamis lalu.
BACA JUGA:Spesialis Pembobolan Dibekuk, Polisi Amankan Puluhan Unit Komputer
Pelaku bernama arika Kristianda Pratama warga Jalan Arraw Kelurahan Sumur Meleleh Kota Bengkulu ditangkap tim Resmob Macan Gading Satreskrim Polresta Bengkulu
Menariknya, pemuda buntu ini saat beraksi di angkringan milik korban dengan modus berjalan kaki.
BACA JUGA:Otak Pencurian Sepeda Motor Dinas Polisi Ditangkap
Kanit Pidum Satreskrim Polresta Bengkulu IPDA. Rido Fajri mengatakan atas laporan dari korban dan berkat rekaman cctv, pelaku yang identitasnya sudah dikantongi berhasil diamankan di Kawasan Berkas Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Terlibat di 23 TKP, 4 Pelaku Sindikat Pencurian Mobil Dibekuk
"Pelaku yang identitasnya sudah dikantongi berhasil diamankan. Sekarang masih dilakukan pemeriksaan dan penyidikan lebih lanjut," ungkap Kanit Pidum Polresta Bengkulu, IPDA. Rido Fajri.
Rendra aditya