Sama dengan DANA, juga Link Aja. OVO merupakan sebuah dompet digital yang menawarkan berbagai layanan di dalamnya. OVO bisa digunakan untuk transfer uang antar bank, akan tetapi untuk menggunakan fitur ini, kalian harus upgrade menjadi OVO Premier.
Selain bisa digunakan untuk transfer uang, OVO sendiri bisa digunakan untuk dijadikan opsi metode pembayaran tagihan invoice atau faktur.
BACA JUGA:Tak Perlu Uang Tunai, Ini Rekomendasi E-Wallet yang Pas Buat Pelajar Beli Perlengkapan Sekolah
Manfaat Menggunakan Aplikasi Transfer Uang
Ada beberapa manfaat yang bisa kalian dapatkan ketika menggunakan aplikasi transfer uang ini. Berikut beberapa manfaat yang bisa dirasakan
1. Menjadi Lebih Hemat
Pertama kalian akan menjadi lebih hemat. Kenapa bisa dikatakan seperti itu? jika kalian menggunakan aplikasi ini, kalian tidak dipungut biaya administrasi apa pun di beberapa aplikasi. Selain itu juga, kalian juga akan hemat di waktu serta tenaga jalan ketika kalian transfer melalui ATM.
Trasnfer via ATM biasanya akan membutuhkan tenaga dalam perjalanan kesana, serta akan dikenai biaya administrasi saat kalian transfer antar bank. Nah justru menggunakan aplikasi akan jauh lebih hemat.
BACA JUGA:Bayar Tagihan Lazada PayLater Pakai E-Wallet DANA Mudah dan Efisien, Anti Galbay
2. Berkesampatan untuk bisa mendapatkan berbagai promo
kedua, kalian bisa mendapatkan beragam promo yang disediakan oleh provider dari transfer uang tersebut. Dalam beberapa event tertentu, ada beberapa aplikasi yang memberikan banyak promo serta keuntungan saat menggunakan aplikasinya.
3. Mudah dalam melakukan Top Up dari e-Wallet
Ketiga, kalian akan mudah dalam melakukan top up. Kalian tidak perlu repot-repot keluar untuk mencari ATM atau merchant yang support dalam top up sebuah e-wallet. Hal ini akan mempermudah kalian dalam keperluan sehari-hari seperti bayar listrik, pulsa, dan lainnya.
4. Tidak harus repot untuk datang ke ATM
Keempat, kalian bisa melakukan transfer uang tanpa perlu repot-repot ke ATM atau merchant yang bisa melakukan transfer. Kalian bisa melakukan transfer uang hanya dengan bermodalkan smartphone. (tim)