NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Pernahkah kita bertanya apakah kita benar-benar memahami pasangan kita. Walaupun sudah berstatus suami istri bertahun-tahun, mungkin saja ada sisi lain dari pasangan yang belum kita ketahui.
Walaupun pasangan kita tampil sebagai seorang yang bertanggung jawab dan penyayang, apakah dia bisa memegang kepercayaan? Apakah dia tidak tergoda dengan wanita lain saat tidak bersama Anda atau keluarga?
Jika pertanyaan itu masih saja Anda pikirkan, Anda bisa mencoba beberapa cara untuk menguji kesetiaannya. Berikut ini ada 5 cara menguji kesetiaan pasangan.
BACA JUGA:Selamat, Pemilik KTP Kategori Ini Berhak Dapat Rp500.000, Buruan Ambil Bansos PKH
1. Tempatkan dia di posisi yang kurang menguntungkan
Maksud dari pernyataan di atas adalah dengan sesekali menciptakan situasi yang membuat pasanganmu menjadi tidak nyaman. Beberapa contohnya, seperti dia harus membayar makananmu karena kamu lupa bawa dompet atau kendaraanmu mendadak rusak dan kalian harus naik kendaraan umum untuk pergi kencan.
Cara mengetahui dia setia atau tidak adalah dari responsnya menanggapi situasi yang kalian sedang hadapi. Pasangan yang setia akan menerima dan memaklumi hal yang jarang terjadi seperti ini. Namun, kalau dia tidak setia, tingkat emosinya lebih mudah terpancing dan bisa saja menghindari situasi yang tidak menguntungkan baginya.
BACA JUGA:Bansos PKH Sudah Cair Oktober, Tapi Kamu Belum? Bisa Jadi Hal Ini Penyebabnya
2. Tunjukan kekurangan kalian secara bertahap
Selain situasi yang pertama, kamu juga dapat mencoba melakukan hal yang menunjukkan kekurangan yang kamu miliki. Tunjukkan ini secara bertahap dan amati setiap gerak-geriknya menanggapi kamu yang seperti ini.
Orang yang setia dan benar-benar mencintaimu akan bersyukur mengetahui sisi lain dari diri kamu yang mungkin belum dia ketahui sebelumnya. Namun, kalau dia malah ilfeel dan perlahan menjauhi, tandanya dia gak setia dan mencintaimu apa adanya.