Cara mengatasi hp lemot yang paling sederhana adalah dengan melakukan restart hp. Anda bisa mematikan sejenak sistem operasi hp agar beristirahat, lalu baru dinyalakan lagi.
Cara ini dapat mengosongkan cache sehingga ketika dinyalakan pengoperasiannya jadi lebih lancar.
3. Hapus aplikasi tak berguna
Tak hanya menutup aplikasi berjalan, pengguna juga bisa menghapus aplikasi tak berguna untuk selamanya.
Alasannya, hal ini bisa memakan memori yang kemudian membuat hp jadi lemot. Anda bisa menyortir aplikasi mana saja yang berguna dan tidak, lalu hapus yang tak berguna.
BACA JUGA:Tabel Angsuran Terbaru KUR BRI Plafon Rp100 Juta Hingga Rp500 Juta, Lengkap dengan Syarat Pengajuan
4. Jangan pakai wallpaper bergerak
Beberapa pengguna hp suka menggunakan wallpaper atau tema bergerak. Nyatanya, hal ini memperlambat operasi sistem Android di hp.
Sebaiknya, gunakan wallpaper atau tema yang statis saja agar kinerja hp tidak mudah lemot.
5. Hapus cache aplikasi
Cache yang menumpuk akan menghabiskan banyak ruang dan memori sehingga hp jadi lemot. Untuk itu sebaiknya hapus cache aplikasi yang sedang tidak digunakan.
Cara mengatasi hp lemot karena masalah ini bisa dengan menuju menu Pengaturan, lalu pilih aplikasi dan hapus semua cache di aplikasi-aplikasi tersebut.