Istimewanya buah anggur juga disebutkan dalam ayat Al-Qur'an yang menyebutkan pohon anggur sebagai tanaman pembawa rezeki:
“Atau engkau mempunyai sebuah kebun kurma dan anggur, lalu engkau alirkan di celah-celahnya sungai yang deras alirannya,” (QS. Al-Isra: 91).
BACA JUGA:Menderita Insomnia? Hadirkan 9 Jenis Tanaman Hias Ini di Kamar, Dijamin Bisa Tidur Nyenyak
3. Tanaman kurma
Tanaman pembawa rezeki dalam Islam yang lainnya yaitu tanaman kurma atau Phoenix Dactylifera. Cukup banyak ayat Al Quran yang menjelaskan tentang buah kurma.
Banyak manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari buah satu ini. Di antaranya seperti penambah energi, melancarkan pencernaan, mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.
Mempunyai rasa yang manis serta struktur kenyal, buah kurma bagus dikonsumsi bagi kamu sedang menjalani program diet karena kaya akan vitamin dan mineral. Kurma disebutkan dalam ayat suci Al-Qur'an yang berbunyi:
"Dan goyanglah pangkal pohon kurma itu ke arahmu, niscaya pohon itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu," (QS. Maryam 26).
4. Pohon buah tin
Tanaman pembawa rezeki menurut Islam selanjutnya ialah pohon buah tin. Tumbuhan ini sangat istimewa karena disebutkan dalam kitab suci Al-Qur'an. Tin termasuk tanaman yang populer dalam budaya Islam, karena mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan manusia.
Dengan segudang manfaatnya, harga yang ditawarkan tidak main-main karena memiliki nilai jual yang tinggi. Begini bunyi ayat Al-Qur'an yang menyebutkan pohon tin di dalamnya: “Demi buah tin dan buah zaitun.” (QS. At-Tin: 1).
BACA JUGA:Senang Lihat Tanaman Anggur Berbuah? Begini Caranya Menanam dengan Media Pot, Mudah kok
5. Tanaman zaitun
Tanaman zaitun atau Olea Europaea merupakan salah satu pohon yang banyak ditemukan di wilayah Timur Tengah.
Pohonnya menghasilkan buah bernama zaitun, sehingga disebut oleh banyak orang sebagai pohon zaitun.
Buah satu ini bisa dipadukan dengan segala jenis makanan dan bahkan dibuat menjadi minyak.