NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - BCA Personal Loan merupakan Kredit Tanpa Agunan (KTA) yang diterbitkan oleh Bank BCA untuk para nasabahnya yang telah mempercayai sistem penyaluran penggajiannya menggunakan payroll BCA. Oleh karenanya, salah satu syarat untuk pengajuan KTA BCA ini adalah wajib memiliki rekening bank BCA.
BACA JUGA:Dapatkan Kredit Tanpa Agunan di KTA Kilat 2023, Pinjam Rp15 Juta Bayarnya Bisa Dicicil
Pinjaman KTA yang diberikan kepada nasabah BCA ini bisa kamu gunakan untuk keperluan dan kebutuhan seperti renovasi, biaya pendidikan, travelling, dan juga modal usaha. Dan, tidak menutup kemungkinan untuk dimanfaatkan untuk hal-hal lainnya sesuai dengan kebutuhan nasabah.
Nah bagi kamu yang merupakan seorang karyawan dan selalu menerima pembayaran gajimu lewat rekening BCA, kamu bisa mengajukan pinjaman KTA BCA hingga Rp100 juta dengan lamanya waktu angsuran mencapai 3 tahun (36 bulan).
BACA JUGA:Pinjol KTA Kilat OJK Tanpa Jaminan, Bisa Cair Pinjaman hingga Rp15 Juta
Selain itu, BCA menawarkan suku bunga yang tetap atau flat selama masa kontrak kredit, yang berkisar antara 1,03% hingga 1,07% per tahun.
Ini berarti jumlah cicilan atau angsuran yang harus Anda bayarkan tetap dan tidak berubah-ubah. Pinjaman yang Anda ajukan juga dilindungi asuransi.
Untuk bisa mengajukan pinjaman ini, Anda harus memiliki rekening BCA dan/atau kartu kredit BCA.
Jika Anda seorang karyawan, penghasilan minimal Anda harus Rp 2,5 juta dan sudah menjadi karyawan tetap selama minimal 2 tahun.
BACA JUGA:Promo Kredit Bank Mandiri Sampai Rp 1,5 Miliar Khusus PNS dan Pekerja Swasta, Tanpa Agunan
Jika Anda adalah pemegang kartu kredit BCA, Anda harus sudah menggunakan kartu tersebut minimal selama 1 tahun dan pembayaran harus selalu lancar. Anda juga harus berada dalam rentang usia 21 hingga 55 tahun.
Biaya-biaya yang dikenakan dalam proses pinjaman ini cukup terjangkau. Biaya provisi adalah 1% dari jumlah pinjaman yang disetujui atau minimal sebesar Rp 100 ribu, dan tidak ada biaya administrasi.
Jika Anda melakukan pelunasan dipercepat sebelum 6 bulan, biaya yang dikenakan adalah Rp 200.000. Sementara itu, biaya keterlambatan pembayaran adalah 0,28% per hari dari cicilan yang tertunggak.
BACA JUGA:Punya Kredit Bank Masih Berjalan Tapi Mau Pinjam KUR BRI? Tentu Bisa, Simak Caranya di Sini
Sebelumnya, proses pengajuan pinjaman BCA bisa diajukan melalui pihak ketiga seperti Cermati.com. Namun kini, meski informasi pinjaman BCA masih tersedia di situs tersebut, tidak lagi ada tombol pengajuan.