Biasanya, munculnya tetesan air tepat dibagian dibawah bumper depan menandakan radiator rusak yakni bocor.
Apabila tetesan air itu ada dibagian tengah atau dibawah dashboard, maka itu bukan kebocoran air radiator. Justru itu merupakan tetesan air AC.
BACA JUGA:November Ini Cair Lagi, Bansos BPNT Tahap 5 Penerima Dapat Rp 600 Ribu, Cek Segera Namamu
Adapun berikut ini cara merawat radiator mobil:
1. Cek Tangki Radiator
Sebaiknya, sebelum bepergian Anda mengecek tangki cadangan radiator.
Jadi, pastikan cairan radiator tetap berada pada garis positif, sesuai ketentuannya. Jika kurang segera isi agar cairan tidak menyentuh garis negatif. Kemudian, cek juga kondisi air radiator.
Apabila air sudah kotor, maka sebaiknya diganti dengan cairan baru.
BACA JUGA:Kotak Suara Tiba, KPU Kepahiang Semprot Gudang dengan Cairan, untuk Apa?
2. Bersihkan Radiator
Tentunya radiator juga perlu dilakukan perawatan secara rutin.
Hal tersebut bertujuan untuk mencegah tumpukan kotoran yang menyebabkan bocor. Jadi, kamu dapat membersihkan kisi-kisi radiator menggunakan semprotan air dengan tekanan tertentu sehingga siripnya terbebas dari kotoran.
3. Pakai Cairan Coolant
Cara untuk merawat radiator menjadi awet berikutnya yakni menggunakan cairan coolant.
Jadi, cairan ini disarankan karena mengandung berbagai zat yang bermanfaat menyerap dan mengurangi suhu panas, sekaligus mencegah terjadinya korosi mesin mobil.
BACA JUGA:6 Masker Alami Hilangkan Rambut Rontok, Hasilnya Bikin Geleng Kepala