NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Setiap hunian pasti memiliki tangki atau tandon air. Namun, sebelum memutuskan untuk memasang tandon, ada hal yang harus dipertimbangkan yakni meletakkan tandon air di atas atau di bawah.
Dari kedua peletakan tandon tersebut, mana yang lebih menguntungkan?
Supaya lebih memahaminya, simak informasi berikut ini sampai selesai.
Air merupakan salah satu kebutuhan primer yang harus dipenuhi setiap harinya. Entah itu untuk kebutuhan memasak, minum, mandi ataupun yang lainnya.
Sehingga tandon air juga memiliki peran yang tak kalah penting, sebab digunakan untuk menampung dan memastikan ketersediaan pasokan air ketika listrik padam ataupun saat musim kemarau tiba.
BACA JUGA:Tandon Air Berlumut Bisa Mendatangkan Penyakit, Ini 7 Cara Mudah Membersihkannya
Lantas, apa perbedaan meletakkan tandon di atas dan dibawah?
1. Tandon air di atas
Biasanya, masyarakat lebih banyak memilih meletakkan tandon air di atas. Pasalnya, dianggap lebih efisien karena mengandalkan gaya gravitasi, sehingga air dapat mengalir dengan lancar ke keran.
Kemudian, tandon yang diletakkan di atas juga lebih mudah diakses untuk perawatan rutin dan perbaikan. Itu artinya Anda dapat dengan cepat mengatasi masalah jika ada kerusakan atau kebocoran.
Namun, adapun yang harus diperhatikan sebelum meletakkan tandon di atas rumah, yakni:
1. Kapasitas tandon air
Kapasitas tandon akan menentukan beban yang harus ditahan oleh atap rumah.
Semakin besar kapasitas tandon air maka semakin berat pula beban yang harus ditahan oleh atap rumah. Dengan memperhitungkan kapasitas, maka kamu akan tahu berapa berat yang dihasilkan tandon ketika terisi penuh.
2. Pertimbangkan keamanan struktur