BACA JUGA:Cara Dapat Dana Pinjaman Usaha Rp20 Juta dari Taspen untuk Pensiunan PNS, TNI dan Polri
2. Bisnis roti dan kue
Menjalankan bisnis roti dan kue dapat menjadi pilihan bisnis di usia senja. Ini akan menyenangkan, apalagi jika selama ini sudah terbiasa membuat beraneka macam kue. Membuat kue seperti ini akan terasa menyenangkan bagi orangtua, sebab mereka bisa bereksperimen dengan leluasa pada berbagai macam kue yang dibuatnya.
Pemasaran bisnis ini bisa dilakukan dengan banyak cara, mulai dari membuka toko kue, menerima pesanan di rumah saja, atau bahkan menitip jual kepada warung dan kantin-kantin.
BACA JUGA:Silakan Disesuaikan dengan Kemampuan, Ini Tabel Angsuran KUR BNI Pinjaman Rp 10-50 Juta
3. Toko kelontong
Jika rumah berada di kawasan yang strategis dengan banyak penduduk kalangan menengah ke bawah, membuka toko kelontong juga bisa menjadi pertimbangan. Namun jika dianggap kurang tepat, toko kelontong seperti ini juga bisa dibuka di tempat yang berbeda dari rumah tinggal.
Toko kelontong pada umumnya akan mudah mendapatkan pelanggan, apalagi jika sudah menyediakan berbagai macam barang kebutuhan. Fokuslah pada berbagai produk kebutuhan sehari-hari dan banyak dicari, agar toko kelontong ini selalu ramai pengunjung.
BACA JUGA:Punya Penghasilan Rp 2 Juta, Ajukan Pinjaman ke BCA Dapatnya Segini
4. Bisnis kost-kostan
Jika punya kamar kosong atau bahkan properti lain yang menganggur, membuka tempat kost di usia senja bisa menjadi pilihan yang tepat. Bisnis yang satu ini terbilang praktis dan bisa dijalankan dengan lebih santai.
Jika tidak ingin mengawasi sendiri bisnis tersebut, orangtua juga bisa mempekerjakan orang lain yang tinggal dan melakukan pengawasan selama 24 jam penuh. Selain mendapatkan penghasilan bulanan dari bisnis ini, orangtua juga bisa mendapatkan nilai investasi yang meningkat dari properti tersebut di masa yang akan datang.
BACA JUGA:Tidak Harus Datang ke Bank, Pengajuan Pinjaman KUR BNI Bisa dari Rumah
5. Bisnis kerajinan tangan
Senang membuat berbagai kerajinan tangan juga bisa menjadi lahan bisnis yang baru di masa tua. Kreatifitas yang tinggi bisa menghasilkan banyak produk yang unik dan berkualitas baik.
Orangtua bisa membuat berbagai barang, seperti: gelang, hiasan dinding, souvenir pernikahan, dan yang lainnya. Aktifitas ini akan membuat masa pensiun menjadi lebih tenang dan sekaligus menghasilkan.