NASIONAL,RBTVCAMKOHA.COM - Jerawat adalah salah satu masalah umum untuk sebagian besar jenis kulit. Cara mengobatinya pun bermacam- macam, dari melakukan perawatan dengan menggunakan berbagai macam skincare hingga dengan melakukan perawatan sampai ke luar negri.
Namun, beberapa orang juga sering melakukan perawatan untuk menyembuhkan jerawat dengan menggunakan obat herbal. Pengobatan herbal cenderung memiliki efek samping yang lebih sedikit daripada pengobatan modern. Beberapa herbal memiliki sifat anti bakteri, anti-inflamasi, dan antiseptik.
BACA JUGA:Anti Ribet dan Gampang, Bawang Putih Ternyata Ampuh Sembuhkan Jerawat, Caranya Begini
Ketika jerawat muncul di wajah dan mengganggu penampilan hingga mempengaruhi tingkat kepercayaan diri, maka tidak perlu khawatir karena permasalahan jerawat bisa dibilang permasalahan yang hampir dihadapi semua orang dengan berbagai tipe kulit. Baik itu dengan tipe kulit berminyak, kulit kering maupun kulit kombinasi.
Jenis tanaman obat untuk mengatasi jerawat yang pertama adalah kunyit, kunyit sudah lama terkenal sebagai rempah tradisional yang kaya akan khasiat baik untuk kesehatan maupun kecantikan. Kunyit memiliki kandungan vitamin C tinggi yang mampu mencerahkan kulit sekaligus membantu pengelupasan kulit.
BACA JUGA:Jangan Khawatir, Coba Beli 10 Merek Obat Digigit Tawon yang Dijual Apotek yang Ampuh
Kunyit juga berkhasiat sebagai zat antiperadangan. Cara mendapatkan manfaat kunyit sangatlah mudah, berikut langkah-langkahnya:
1. Kunyit dan Oatmeal
Oat dapat digunakan untuk mengecilkan pori-pori terbuka yang besar dan mengurangi munculnya jerawat. Oatmeal juga mengandung vitamin E alami yang membantu meringankan kulit kering di wajah.
Campurkan 2 sendok makan oatmeal, 1-2 jumput kunyit, dan secukupnya air mawar. Oleskan campuran pada wajah dan gosok dengan gerakan melingkar lembut selama satu atau dua menit. Diamkan selama 10 menit lagi kemudian bilas dengan air.
2. Kunyit dan Lemon
Lemon memiliki efek astringent pada kulit. Ini dapat membantu mengeringkan jerawat. Karena air lemon bisa keras untuk kulit, hindari menggunakannya tanpa diencerkan. Hindari pula menggunakan lemon saat kulit sedangg teriritasi.
Campur satu sendok makan jus lemon dan encerkan dengan satu sendok makan air, tambahkan dengan setengah sendok teh kunyit. Oleskan ke area berjerawat dan biarkan selama 10-12 menit. Lakukan sebanya dua hari sekali.
3. Kunyit dan Minyak Zaitun