Diduga Duel Maut, Dua Orang Tewas di Rejang Lebong

Dua orang tewas di Rejang Lebong, diduga duel maut--
REJANG LEBONG, RBTVDISWAY.ID – Dua orang pria ditemukan tewas bersimbah darah di Desa Bandung Marga Kecamatan Bermani Ulu Raya, pada Minggu pagi (16/2).
Satu orang diketahui warga desa setempat dan satu orang lagi warga Curup.
Dijelaskan Kapolsek Bermani Ulu, Ipda. Ronald Pasaribu, pihaknya saat ini masih melakukan olah TKP dan kejadian diperkirakan pada Minggu dini hari.
BACA JUGA:Tolong Ada Banjir Uang, Email Hp Kamu Terpilih Mendapatkan Saldo DANA Rp 350 Ribu, Ini Cara Klaimnya
"Kejadian ini pada Minggu dini hari, saat ini kita masih melakukan olah TKP. Korbannya ada dua orang," jelas Kapolsek Ronald Pasaribu.
Ditambahkan Kapolsek, pihaknya masih mencari identitas korban. Sementara ini identitas yang didapati warga Desa Bandung Marga Kecamatan Bermani Ulu Raya bernama Fadli dan untuk korban warga Curup masih dilakukan identifikasi.
"Identitas korban saat ini baru satu yang diketahui yakni Fadli warga Desa Bandung Marga dan untuk warga Curup masih kita lakukan pendataan," tambah Kapolsek Bermani Ulu.
BACA JUGA:Hari Ini Minggu 16 Februari, Cuma Senam Jari Diupah Saldo DANA Rp 230 Ribu, Sikat Langsung
Ditambahkan Kapolsek, untuk motif dugaan perkelahian ini belum diketahui, karena saat ini anggota masih di lapangan untuk melakukan olah TKP dan meminta keterangan para saksi.
"Kita masih melakukan olah TKP kita belum tahu ini seperti apa penyebabnya dan apa yang menyebabkan perkelahian hingga menyebabkan meninggal dunia. Nanti kita akan kabari info selengkapnya," tutup Kapolsek.
Handril Waldinata
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: