Matahari Terbit dari Barat adalah 1 dari 10 Tanda Kiamat, NASA Sempat Viral Karena Bahas Ini

Senin 11-12-2023,11:06 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kiamat merupakan awal dari kehidupan yang sebenarnya yang akan dilalui oleh semua manusia. Sebab, kehidupan yang dijalani sekarang adalah fana atau hanya sementara.

BACA JUGA:Jauhi Tanda Kiamat Sugra, Salah satunya Transaksi Seperti Ini dan Lazim Terjadi di Masyarakat

Sedangkan kehidupan yang kekal dan abadi adalah kehidupan yang akan dijalani di alam akhirat kelak.  Sama seperti kematian, kiamat juga tidak akan ada yang bisa menebak atau memprediksi. Bahkan orang yang paham agama dan memiliki kecerdasan luar biasa sekalipun, peristiwa terjadinya kiamat tidak akan pernah bisa diketahui kapan waktunya akan tiba.

Maka yang perlu dipersiapkan oleh manusia sebagai bekal menghadapinya adalah amal baik selama hidup yang akan menyelamatkan kita semua dari pedihnya hari kiamat.  Sebelum kiamat datang, akan ada beberapa tanda-tanda yang mengawali peristiwa besar tersebut. Namun, tanda kiamat yang tidak kalah mengejutkan bagi umat islam yaitu terbitnya matahari dari tempat yang seharusnya tenggelam.

BACA JUGA:Kiamat Adalah Hari Akhir, Berikut Penjelasan dan Tanda-tandanya

Bukan hanya Islam saja yang menunjukkan bahwa matahari suatu saat akan terbit dari sisi barat, Ilmu Sains juga memprediksi bahwa matahari terbit dari barat bukanlah hal yang mustahil.  Bahkan sejumlah penelitian juga menyebutkan bahwa rotasi bumi yang terjadi selama ini akan mengalami perlambatan yang menyebabkan arah perputarannya terbalik.

Sementara itu, sempat viral disosial media bahwa NASA (National Aeronautics and Space Administration) juga pernah menuliskan jika Matahari akan terbit dari Barat yang disebabkan oleh perputaran Bumi ke arah berlawanan, dan itu merupakan tanda hari kiamat akan semakin dekat.

BACA JUGA:Kemunculan Dajjal dan 5 Pengikutnya, Ternyata Tanda-tanda Datang Hari Kiamat

Namun, NASA membantah bahwa pihaknya memprediksi matahari akan terbit dari barat. Lembaga itu juga menjelaskan bahwa klaim yang beredar tersebut keliru.

"Baik NASA atau organisasi ilmiah lainnya tidak memprediksi matahari akan terbit di barat,” ujar Bettina Inclan, Asosiasi Administrator untuk Komunikasi NASA, 20 Februari 2019.

"Pembalikan kutub magnet adalah fenomena nyata yang telah terjadi berkali-kali di masa lalu, dan para ilmuwan di seluruh dunia mempelajarinya, tetapi pembalikan yang menyebabkan Bumi berputar ke arah yang berlawanan menyebabkan Matahari terbit di barat adalah salah," Lanjut Bettina Inclan.

BACA JUGA:Imam Mahdi Salah Satu Tanda Kiamat, Begini Ciri Kedatangannya Kelak

Terbitnya matahari dari sebelah barat telah diterangkan oleh Qur’an secara tersirat, walaupun tidak tersurat. Dan makna tersirat ini tergali dari tafsir dan hadits-hadits yang menjadi penafsiran Rasul Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam tentang ayat itu.

Ayatnya terdapat dalam surah Al-An’am ayat 158, Allah ‘Azza wa Jalla berfirman:

 

هَلْ يَنظُرُونَ إِلَّا أَن تَأْتِيَهُمُ الْمَلَائِكَةُ أَوْ يَأْتِيَ رَبُّكَ أَوْ يَأْتِيَ بَعْضُ آيَاتِ رَبِّكَ ۗ يَوْمَ يَأْتِي بَعْضُ آيَاتِ رَبِّكَ لَا يَنفَعُ نَفْسًا إِيمَانُهَا لَمْ تَكُنْ آمَنَتْ مِن قَبْلُ أَوْ كَسَبَتْ فِي إِيمَانِهَا خَيْرًا ۗ قُلِ انتَظِرُوا إِنَّا مُنتَظِرُونَ ﴿١٥٨﴾

Kategori :