BACA JUGA:Tak Perlu Panggil Tukang, Hanya Dengan Baking Soda dan Cuka Saluran Air Bisa Plong
Simulasi Biaya Tukang Harian
Harga rata rata tukang bangunan dari segala jenis harian biasanya mulai dari Rp 150.000 hingga Rp 220.000, dengan rata-rata harga jasa tukang bangunan sekitar Rp180.000 sehari.
Untuk menentukan biaya tukang bangunan harian caranya cukup mudah, tinggal dikalikan saja jumlah tukang dengan hari kerjanya.
Semisal, untuk renovasi total rumah berukuran 200 meter persegi dibutuhkan sekitar 12 tukang bangunan untuk menyelesaikannya selama 6 bulan sehingga bisa didapatkan simulasi sebagai berikut:
BACA JUGA:Tak Perlu Panggil Tukang, Ini 6 Bahan Bersihkan Tangki Air, Sekali Guyur Bebas dari Lumut
Biaya Tukang = Upah Rata Rata x Jumlah Tukang x Hari Kerja
Rumah 200 Meter = Rp180.000 x 12 x 180 = Rp388.800.000
Untuk melakukan renovasi rumah secara total dengan ukuran 200 meter persegi selama 6 bulan dengan menggunakan tukang bangunan harian akan dibutuhkan biaya tukang sebesar Rp388.000.000.
Simulasi Biaya Tukang Borongan
Sebagai ilustrasi, rata-rata harga borongan tukang bangunan (jasa saja) untuk rumah di Jabodetabek adalah sekitar Rp1.500.000 / m2 .
Nah, untuk rumah ukuran 200 meter persegi akan didapatkan ilustrasi sebagai berikut
Biaya Tukang Borongan = Harga Jasa Tukang Keseluruhan x Meter Persegi
Rumah 200 meter persegi = 1.500.000 x 200 = Rp 300.000.000.
(Tim)