NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ovo merupakan salah satu aplikasi dompet digital terkemuka di Indonesia, bisa dibilang telah memberikan kenyamanan kepada banyak pengguna aktifnya.
Saat ini, aplikasi OVO menghadirkan fasilitas pinjam uang yang dapat diakses oleh siapa saja yang memenuhi persyaratan tertentu.
Bahkan, aplikasi OVO ini sudah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, yang memungkinkan pengguna untuk melakukan banyak hal, di antaranya adalah memesan makanan online, membayar perjalanan Grab, berbelanja, dan masih banyak lagi.
Menariknya, ada yang ditawarkan oleh platform dengan logo berwarna ungu ini. Saat ini, ternyata OVO tidak hanya berhenti di sana, bahkan demi memastikan kepuasan pengguna terus meningkat Ovo menyediakan fasilitas pinjam uang dengan memiliki berbagai pilihan jenis, masing-masing dengan keunggulan dan manfaatnya sendiri.
Berikut ini jenis-jenis pembiayaan pinjaman yang disediakan aplikasi OVO:
- OVO U Card
Salah satu opsi pinjam uang di OVO yang tersedia adalah OVO U Card, yang merupakan kartu kredit digital yang diterbitkan melalui kerjasama antara OVO dan BRI.
Dalam dunia yang semakin digital ini, kartu kredit digital adalah solusi yang lebih praktis dan modern. OVO U Card ini menawarkan berbagai fasilitas dan fitur yang memudahkan pengguna dalam mengelola keuangan mereka.
BACA JUGA:Kesempatan Besar, BRI Buka Rekrutmen Baru 13 Desember 2023 untuk Posisi Relationship Manager Dana
Untuk mengajukan fasilitas pinjam uang di OVO dengan OVO U Card, pengguna harus melakukan upgrade akun mereka menjadi OVO Premier terlebih dahulu, ya.
Dengan OVO U Card, kamu dapat meminjam uang mulai dari Rp 3 juta, sesuai dengan persyaratan dan penghasilan bulanan yang ditentukan. Jadi, pastikan mengisi pendapatan bulanan sesuai dengan yang kamu dapatkan, ya.
Nah, untuk proses upgrade ke OVO Premier, caranya juga gampang, dengan melibatkan beberapa langkah sederhana, seperti mengunggah foto KTP dan mengikuti petunjuk yang diberikan oleh aplikasi.
Setelah akun Premier berhasil diaktifkan, kamu dapat mengajukan pinjaman dengan mengisi formulir yang diminta dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan. Proses persetujuan biasanya memerlukan waktu 1-4 hari kerja sebelum dana pinjaman dicairkan.
BACA JUGA:Ini Link dan Petunjuk Pengisian DRH NI PPPK 2023, Perhatikan Dokumen yang Dibutuhkan