Solusi Dana Mendesak, Ini Cara Pinjam Uang di Aplikasi Ovo dengan Mudah Anti Ribet

Rabu 13-12-2023,17:38 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM -  Maraknya pinjaman online baru-baru ini membuat aplikasi OVO tidak mau ketinggalan. Kini OVO semakin populer di Indonesia yang menyediakan banyak fitur pinjaman uang untuk membantu kebutuhan finansial para penggunanya.

BACA JUGA:Cara Hasilkan Uang Hanya Bermodalkan HP, Kamu Bisa Mendaftar Menjadi Shopee Affiliate

Pinjaman uang di aplikasi OVO dapat menjadi alternatif solusi bagi pengguna yang membutuhkan dana tambahan dalam keadaan darurat. Namun, sebelum mengajukan pinjaman di aplikasi OVO ini kamu harus mengetahui terlebih dahulu syarat-syarat, dan cara pinjam, serta ketentuan yang sudah ditetapkan agar tidak terkena risiko yang tidak diinginkan.

BACA JUGA:Mau Pinjam Uang di Ovo? Ketahui Jenis Pembiayaan yang Diberikan Aplikasi OVO

Lalu, apa saja syarat pinjam uang di apliksi OVO?

Ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi jika ingin mengajukan pinjaman dana di OVO Cash. Syarat-syarat tersebut antara lain:

1. Berusia minimal 21 tahun

2. Memiliki akun OVO yang terdaftar dan aktif

3. Memiliki nomor telepon yang terdaftar di Indonesia

4. Memiliki identitas yang sah, seperti KTP atau SIM

5. Memiliki sumber penghasilan yang tetap dan dapat dipertanggungjawabkan

6. Tidak memiliki riwayat kredit buruk atau pernah mengalami gagal bayar

7. Bersedia memberikan akses ke data keuangan dan profil risiko kredit

8. Bersedia membayar bunga dan biaya administrasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku

Perlu diingat bahwa syarat-syarat di atas dapat berbeda-beda tergantung pada kebijakan dan ketentuan OVO Cash yang berlaku. Oleh karena itu, pastikan kamu membaca dengan teliti dan memahami syarat dan ketentuan sebelum mengajukan pinjaman dana di OVO Cash.

Kategori :