NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Asus membawa perubahan mendasar di pasar gaming dunia. Meski telah sukses dengan ROG (republic of gamers), perusahaan asal Taiwan ini membuat lini baru laptop gaming TUF.
TUF adalah The Ultimate Force, lineup anyar dari Asus yang menyasar pasar laptop bisnis dan gaming kelas menengah. TUF juga hadir dalam platform desktop, yang dibagi menjadi TUF Ultimate series, dan TUF Gaming.
Meski banyak yang menyebut posisinya tumpang tindih dengan ROG, Asus sepertinya memakai TUF untuk menyiasati pasar mid-to-high. Diprediksi pasar laptop gaming kelas menengah akan menjadi tren di tahun tahun mendatang.
Di pasar komputer rakitan, Asus TUF merupakan produk kelas mid-to-high yang menawarkan nilai jual utama pada komponen pilihan yang lebih durable. Asus berani memberi masa garansi yang lebih lama dari rata-rata komponen motherboard merek lain.
Head of Public Relations ASUS Indonesia, Muhammad Firman, mengatakan bahwa TUF Gaming A16 Advantage Edition hadir karena konsumen Tanah Air saat ini mulai menunjukkan ketertarikan terhadap laptop gaming dengan layar lebih dari 15 inci.
BACA JUGA:Asus Tuf Gaming F15 2023, Didukung Spesifikasi Game, Dijamin Puas
Asus TUF Gaming A16 Advantage Edition ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 7 7735HS dengan kartu grafis discrete AMD Radeon RX7600S yang powerful. AMD Ryzen 7 7735HS adalah chipset dengan arsitektur Zen 3+ dengan konfigurasi 8-core dan 16-thread.
Performanya dapat dipacu hingga 4,75 GHz dengan base TDP atau thermal design power 35W. Prosesor ini dilengkapi chip GPU terintegrasi AMD Radeon 680M yang sudah sangat mumpuni untuk memenuhi kebutuhan komputasi sehari-hari.
Untuk mengatasi overheat atau panas berlebih saat digunakan bermain game, Asus memberikan sistem pendingin proporsional untuk TUF Gaming A16 Advantage Edition.
Cooling system tersebut terdiri dari dua kipas Arc Flow, lima heatpipe berbahan tembaga, dan heatsink yang memiliki fin atau kipas dengan ketebalan 0,1mm.
BACA JUGA:Asyik, Pemerintah Buka 1,3 Juta Formasi CPNS Tahun 2024, Fresh Graduate Persiapkan Dirimu
Heatpipe-nya sendiri bukan cuma mendinginkan CPU dan GPU saja, tapi juga komponen lain seperti VRM dan VRAM. Plus, Arc Flow yang dapat mengalirkan udara secara maksimal, membuat sistem pendingin ini jadi solusi yang pas buat para gamer hardcore.
Asus TUF Gaming A16 Advantage Edition ditopang oleh baterai 90 Wh yang bisa diisi menggunakan port USB-C dengan daya maksimal 100W. Baterainya bisa bertahan sampai 13,4 jam buat memutar video, sementara pengisian dayanya dapat dilakukan selama 30 menit untuk daya baterai sebanyak 50 persen.
Sementara untuk RAM, laptop ini sudah dibekali RAM 16 GB DDR5-4800MHz yang dipadukan dengan memori penyimpanan SSD PCIe 4.0 sebesar 512 GB. Fitur lainnya, laptop gaming Asus juga memiliki webcam berkualitas HD, MUX Switch, dan AMD Smart Access Memory.