REJANG LEBONG, RBTVCAMKOHA.COM - Kegiatan Jumat curhat yang merupakan program Kapolri untuk menampung keluhan masyarakat dilaksanakan Polsek Sindang Dataran, Jumat pagi (10/2).
BACA JUGA:Gebyar dan Ekspose SMK akan Diramaikan Cholesterol dan Robusta Band
Kegiatan yang digelar di Desa IV Suku Menanti Kecamatan Sindang Dataran ini dihadiri beberapa tokoh masyarakat desa.
Anton dan Budi, selaku tokoh masyarakat desa IV Suku Menanti meminta agar pihak kepolisian membubarkan anak-anak yang sering berkumpul sampai larut malam.
BACA JUGA:Temui Komisi IV DPRD Provinsi, Nakes Nusantara Minta Ini
Selain itu juga meminta agar ada penegasan, terkait aturan pelaksanaan kegiatan musik atau pesta di malam hari agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Selain keluhan tentang kemanan, kami juga berharap adanya kemudahan dalam pengurusan administrasi di kantor polisi, terutama dalam pengurusan surat izin serta pembuatan SIM dan pembayaran pajak," harap Anton dan Budi.
BACA JUGA:Asuransi Gratis 500 Ha Sawah, Premi Dibayar Pemprov Bengkulu
Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Sindang Dataran IPTU M.Dodi Mardiansyah, SH., memastikan seluruh keluhan masyarakat akan ditampung.
Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada akan tindak kejahatan, dengan tidak memberikan kendaraan sepeda motor kepada anak. Serta tidak membuka lapak perjudian sabung ayam, bola gelinding dan tindak perjudian lainnya.
BACA JUGA:Bakar Sarang Lebah, Rumah Warga Lubuk Sahung Nyaris Terbakar
"Selain menjaga keamanan di wilayah Polsek Bengko, kami juga selalu siap membantu masyarakat terutama dalam pembuatan SIM dan pembayaran pajak, termasuk surat-surat lainnya seperti izin keramaian dan juga pengawalan ke objek wisata, ini semua agar Polri semakin dekat dengan masyarakat," tutup Kapolsek.
(Handril Waldinata)