Sering Pake Canva? Ternyata Ada Cara Mudah Mendapatkan Uang dari Canva

Selasa 16-01-2024,10:07 WIB
Reporter : Aziz Shadiq Ghaniy
Editor : Purnama Sakti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM –  Sering pake Canva? Ternyata ada cara mudah mendapatkan uang dari Canva. C anva merupakan platform desain grafis populer yang memungkinkan pengguna untuk membuat poster, undangan, presentasi, dan banyak lagi dengan mudah dan cepat. 

Namun, ternyata kamu juga dapat menghasilkan uang dari Canva? Lalu bagaimana caranya? Nah, dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa cara untuk mendapatkan penghasilan dari Canva.

BACA JUGA:Ini 3 Jenis KUR BCA 2024 yang Dibuka, Bisa Pinjam Lebih dari Rp 100 Juta, Ada Kenaikan Bunga

Cara mendapatkan uang dari Canva:

1. Canva Afiliasi

Cara mendapatkan uang dari canva yang pertama adalah mengikuti afiliasi. Program ini dirancang untuk mengajak para pengguna aktif memasarkan Canva kepada orang lain, ya. 

Dengan bergabung dalam Program Afiliasi Canva, sobat camkoha memiliki kesempatan untuk mendapatkan penghasilan online. 

Cara kerjanya cukup muda, loh. Kamu akan mendapatkan imbalan ketika ada pengguna yang mendaftar Canva melalui link yang kamu bagikan. Untuk mendaftar afifliasi kamu bisa check di laman resmi Canva, ya.

BACA JUGA:Nganggur Berpenghasilan, 5 Cara Mendapatkan Uang dari Internet Langsung ke Rekening Bank Tanpa Modal

2. Freelancing

Cara mendapatkan uang dari Canva yang kedua adalah freelancing. Yash! Sobat camkoha juga bisa mencoba usaha sambil mengembangkan skill dan pendapatan dengan freelancing, lho! 

Ada beberapa website freelancing yang membutuhkan dan mencari para desainer grafis yang ahli dalam membuat desain bisnis mereka. 

Tugasnya bisa beragam ya, seperti membuat logo yang menarik, mockup kaos yang keren, presentasi atau deck yang menarik perhatian, bahkan banner dan desain website yang menawan. Seru banget ya!

BACA JUGA:Bergabunglah dengan Perusahaan Terbesar di Dunia, Ini 15 Cara Mendapatkan Uang dari Google

Dengan freelancing ini, sobat camkoha bisa mendapatkan sejumlah penghasilan online yang lumayan, loh. Jadi gimana? Apakah sobat camkoha tertarik dengan cara satu ini?

Kategori :