BACA JUGA:3 Waktu DC Pinjol Tagih Utang ke Nasabah Menurut OJK, Nasabah Pinjol Wajib Tahu
Fitur Honda Stylo 160
- Bagian atas motor ini mengusung teknologi LED pada semua perlampuan, termasuk position lamp atau Daytime Running Light (DRL) di bagian depan yang memberikan kesan premium.
- Instrument cluster Honda Stylo 160 sudah full digital dengan informasi lengkap seperti indikator aki, konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, Trip A & Trip B.
- Fitur lainnya yang menarik adalah adanya tempat penyimpanan tertutup dengan USB port untuk mengecas HP, serta tempat penyimpanan botol di atasnya.
Stylo 160 juga telah dilengkapi dengan Smart Key yang dilengkapi remot dan tombol untuk membuka bagasi, memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pengendara.
BACA JUGA:DC Lapangan Pinjol Tagih Nasabah dengan Kasar, Jangan Panik, Ini 6 Tips Menghadapi DC Pinjol
Buat yang suka detail, yuk intip spesifikasi Honda Stylo 160 yang udah bisa kamu temuin di dealer terdekat. Dimensinya tuh kece banget:
Dimensi Honda Stylo 160:
- Panjang: 1.886 mm
- Lebar: 706 mm
- Tinggi: 1.133 mm
- Sumbu roda: 1.275 mm
- Ground clearance: 151 mm
- Bobot: 118 kg (ABS) / 115 kg (CBS)
Bobotnya yang pas dan dimensinya yang lebih kecil bikin Honda Stylo 160 jadi pilihan yang mudah buat dikendarai.