NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Samsung bersiap merilis global ponsel terbarunya, yakni Samsung Galaxy A35 5G.
Ponsel terbaru besutan Samsung ini diperkirakan akan segera rilis di Uni Emirat Arab dan Filipina.
Samsung Galaxy A35 5G terlihat di situs resmi dengan nomor model SM-A356E/DS, yang menandakan ponsel ini akan segera meluncur dalam waktu dekat.
Selain itu, Samsung galaxy A35 5G juga terlihat di platform sertifikasi RRA Korea Selatan.
BACA JUGA:Bocoran Terbaru iPhone 16, Intip Ulasan Lengkapnya, Siapkan Tabungan Mulai Sekarang
Samsung Galaxy A35 5G akan hadir dalam tiga pilihan warna yang modern yaitu Awesome Ice Blue, Awesome Lilac, dan Awesome Navy serta akan menjadi model pertama Galaxy A yang memiliki frame metal.
Ponsel terbaru ini memiliki panel belakang datar bersama dengan pengaturan tiga kamera dan modul flash LED serta desain depan dengan lubang punch-hole untuk kamera selfie.
Ditenagai dengan chipset Exynos 1380 dengan GPU AMD serta dukungan RAM 8 GB yang menjadikan ponsel ini tangguh dalam menangani kebutuhan pengguna sehari-hari.
BACA JUGA:Cara Pinjam Uang di BCA Rp30 Juta, Lengkapi Syaratnya Dana Bisa Langsung Cair Tanpa Jaminan
Selain itu, Samsung Galaxy A35 5G dilengkapi dengan 3 kamera belakang (50 MP kamera utama, 8 MP ultrawide, dan 2 MP makro).
Sementara kamera selfie Samsung Galaxy A35 5G disokong kamera beresolusi 32 MP.
Ponsel terbaru Samsung ini akan menjalankan sistem operasi Android 14 yang dilapisi One UI.
Samsung Galaxy A35 5G dibekali layar AMOLED berukuran 6,6 inci, resolusi FHD+ dan refresh rate 120 Hz yang memberikan visual yang terang, jernih dan kaya warna.
Samsung Galaxy A35 5G dibekali baterai berkapasitas jumbo 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 25 W, sehingga pengguna dapat melakukan pengisian daya dengan cepat.
BACA JUGA:Cara Pinjam Uang KUR Mandiri 2024 Tanpa Jaminan, Pinjaman Rp 25 Juta Angsuran Rp 400 Ribuan