NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Doa supaya kuat puasa di bulan Ramadhan, ketahui juga 4 tipsnya agar puasa lancar.
Membaca doa menahan lapar dan haus saat berpuasa memiliki banyak keutamaan.
BACA JUGA:Makanan untuk Penderita Maag Saat Buka Puasa, Ini 4 Menu yang Perlu Dicoba, Dijamin Perut Aman
Pertama, doa ini membantu menguatkan ikatan antara manusia dengan Allah SWT. Menyadari bahwa Allah SWT yang memberikan segala rezeki termasuk makanan dan minuman.
Rasulullah SAW pernah bersabda: "Mintalah kepada Allah dan berserahlah kepada-Nya. Karena sesungguhnya tidak ada yang lebih mulia dan lebih hebat dari Allah." (HR Tirmidzi).
BACA JUGA:5 Minuman Buka Puasa untuk Penderita Asam Lambung, Enak dan Usir Rasa Perih Diperut
Kedua, membaca doa menahan lapar dan haus juga memperkuat kesabaran dan keteguhan hati dalam menghadapi cobaan kehidupan.
Saat tidak memiliki cukup rezeki (karena tidak punya uang) atau dihadapkan pada situasi sulit, membaca doa ini dapat membantu menguatkan hati dan meningkatkan keyakinan bahwa Allah SWT akan memberikan jalan keluar.
BACA JUGA:7 Ide Frenchese Makanan untuk Jualan Bulan Puasa 2024, Lengkap Rasa Manis Asin dan Gurih
Rasulullah SAW pernah bersabda: "Sesungguhnya Allah menetapkan bahwa kesulitan itu selalu diikuti oleh kemudahan." (HR Bukhari)Ketiga, membaca doa menahan lapar dan haus juga dapat meningkatkan rasa syukur seorang hamba terhadap nikmat Allah SWT. Mengakui bahwa Allah lah yang menciptakan manusia dan memberikan segala rezeki.
BACA JUGA:Ramadhan Penuh Berkah, Ini 9 Ide Jualan saat Bulan Puasa Modal Kecil Untung Besar
Berikut bacaan doa menahan lapar dan haus lengkap dengan artinya:
1. الَّذِيْ خَلَقَنِيْ فَهُوَ يَهْدِيْنِيْ وَالَّذِيْ هُوَ يُطْعِمُنِيْ وَيَسْقِيْنِيْAlladzii khalaqanii fahuwa yahdiinii, walladzii huwa yuth'imunii wayasqiinii.
Artinya: "Allah yang menciptakan saya, Dia yang memberi petunjuk kepada saya, dan Dia yang memberi makan dan minum kepada saya."
BACA JUGA:Coba Ini, Ide Menu Sahur agar Puasa Kuat dan Lancar, Keluarga Jadi Makin Cinta