NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Catat, ini syarat pinjaman Kupedes Pegadaian 2024, cek juga apa perbedaan antara Kupedes dan KUR.
BACA JUGA:Limit Maksimal Pinjaman BRI Pinang Flexi, Proses hanya 15 Menit, Cek Cicilannya di Sini
Kupedes di Pegadaian adalah salah satu produk pinjaman tanpa jaminan atau kredit tanpa agunan. Pinjaman Kupedes di Pegadaian ini adalah pinjaman dalam jangka waktu tertentu dengan skema fidusia yang bersifat umum, individual, selektif dan berbunga wajar.
BACA JUGA:KUR Anti Riba, Cek Besaran Cicilan KUR BSI Terbaru April 2024 Pinjaman Rp 10 Juta-Rp 50 Juta
Tujuan Kupedes Pegadaian adalah untuk mengembangkan dan meningkatkan usaha mikro yang layak dalam rangka meningkatkan kesejahteraan debitur.
Pinjaman Kupedes Pegadaian populer di banyak pelaku usaha mikro karena prosedur pengajuan kredit mudah dan cepat.
Selain itu, pola angsuran bisa ditentukan sesuai dengan karakteristik usaha dan sewa modal ringan dengan cicilan tetap per bulan.
Berikut ini adalah persyaratan umum Kupedes Pegadaian:
1. Warga Negara Indonesia
2. Memiliki e-KTP
3. Usia calon nasabah min.21 tahun atau menikah dan maks.75 tahun
4. Wajib memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
5. Domisili Tetap
6. Memiliki usaha yang tidak dilarang Pemerintah