Bukan hanya Sekadar Aturan, Begini Adab Makan dan Minum Sesuai Anjuran Rasulullah SAW

Rabu 01-05-2024,10:47 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : ahmad afandi

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Bukan hanya sekadar aturan, begini adab adab-makan-minum sesuai anjuran Rasulullah SAW. 

Makan adalah waktu di mana seseorang beristirahat dan mengisi energi mereka dengan santapan-santapan yang lezat dan bergizi. Biasanya, waktu makan yang dimiliki orang-orang tidak banyak, mengingat mereka juga harus memperhatikan waktu agar tetap dapat beraktivitas seperti biasa.

BACA JUGA:Sunnah atau Haram? Ternyata Ini Hukum Berbicara Saat Sedang Makan Menurut Islam

Adab makan bukanlah sesuatu yang sering diperhatikan bagi banyak orang. Tidak sedikit pula yang beranggapan jika ingin makan, mereka tidak perlu memperhatikan hal-hal sepele seperti adab makan. 

Padahal, anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Mengikuti adab makan, mulai dari membaca doa sebelum makan sampai dengan membaca doa sebelum makan menandakan sosok orang yang beradab. 

BACA JUGA:Cegah Sebelum Terjadi! Ini Makanan dan Minuman untuk Mencegah Risiko Stroke

Dalam Islam, segala sesuatu diatur dan memiliki adabnya masing-masing, termasuk dalam kegiatan makan dan minum. 

Pada dasarnya, adab makan dan minum bukan hanya sekadar aturan, namun juga sebagai bentuk ibadah jika dikerjakan dengan niat yang baik.

Lantas, bagaimana adab makan dan minum sesuai ajaran Rasulullah SAW? 

Adapun berikut ini adab makan dan minum sesuai anjuran Rasulullah SAW, yakni:

BACA JUGA:Jangan Salah Lagi! Ini Hewan yang Haram Dimakan Menurut Islam serta Hadisnya

 

1. Membaca Basmalah

Adab makan dan minum sesuai ajaran Rasulullah SAW yang pertama yaitu melafalkan basmalah sebelum makan dan minum. 

Pengucapan basmalah ini dianjurkan oleh Rasulullah SAW karena merupakan satu bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan.

Kategori :