- Oleskan jus kentang pada bagian tubuh yang mengalami cedera saraf kejepit.
- Diamkan olesan jus kentang sampai mengering.
- Setelah mongering, bilas bagian tubuh yang telah diolesi jus kentang sampai bersih.
6. Minyak Esensial
Pengobatan saraf kejepit dapat pula menggunakan minyak esensial, misalnya seperti minyak zaitun, lavender, cendana, atau pepermint. Minyak-minyak ini dipercaya efektif dalam menyembuhkan rasa sakit.
Dalam pemakaiannya, minyak esensial tersebut dapat juga saling dicampurkan atau dikombinasikan, misalnya kombinasi antara minyak zaitun dengan peppermint.
BACA JUGA:Penderita Kolesterol Harus Tahu! Konsumsi Rebusan 7 Daun Ini, Dipercaya Bisa Sembuh
Penggunaan minyak esensial ini bisa digunakan di bagian tubuh mana saja yang sekiranya sedang mengalami cedera saraf kejepit. Penggunaan minyak esensial ini adalah sebagai berikut:
- Ambil minyak esensial dan teteskan pada telapak tangan.
- Oleskan tetesan minyak esensial pada bagian tubuh yang terasa nyeri karena mengalami saraf kejepit.
- Pijat ringan area tubuh yang ditetesi minyak esensial, sampai terasa hangat dan rasa nyeri menjadi reda.
BACA JUGA:Lawan Gula Darah Tinggi! Ini 6 Rekomendasi Rebusan Daun Alami untuk Penderita Hiperglikemia
7. Jahe
Tanaman jahe seringkali disebut sebagai tanaman toga oleh karena khasiatnya yang bisa digunakan untuk mengatas iberbagai jenis penyakit.
Jahe sendiri memiliki kandungan bahan aktif yang baik, misalnya seperti fosfor, zat besi, kalsium, magnesium, dan betakaroten. Jahe juga memiliki kandungan anti inflamasi yang cukup kuat sehingga jahe pun dipercaya mampu digunakan sebagai obat alternatif untuk menyembuhkan saraf kejepit yang manjur dan alami.
Untuk pengobatan syaraf kejepit dengan menggunakan jahe, terlebih dahulu jahe harus dibuat menjadi bubuk atau serbuk. Berikut cara pengolahan jahe:
- Ambil jahe, kemudian giling jahe tersebut.
- Hasil gilingan jahe ditambahkan air, kemudian sari jahe tersebut disaring agar ampasnya terpisah.
- Diamkan sari jahe selama kurang lebih 5-6 jam sampai jahe mengendap.
- Saring sari jahe agar terpisah dari endapannya.
- Masak sari jahe yang telah terpisah dari endapannya dengan dicampur gula sampai sari jahe berwarna coklat muda dan berbau khas jahe.
Itulah beberapa cara mengobati syaraf kejepit secara alami. Dengan demikian maka kondisi ini dapat segera diatasi tanpa efek samping. Sehingga akitivitas sehari-hari tidak terganggu lagi.