Mengenal Jenis Minyak Bumi dan Kegunaannya, Ternyata Ini Daerah Penghasil Harta Karun Minyak Bumi di Indonesia

Selasa 07-05-2024,16:07 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

Perusahaan tersebut mampu menghasilkan minyak hingga 134.626 barrel per hari yang mengandung minyak mentah 60.331 barrel, dan sisanya sebanyak 74.925 barrel adalah kondensat.

Selain menjadi salah satu surganya minyak, Kalimantan Timur juga banyak mengandung gas alam. Bahkan, di sana terdapat pengolahan gas alam sekaligus kilang minyak.

BACA JUGA:Terkuak, Sulawesi Tengah Simpan Cadangan Harta Karun Nikel Terbesar di Dunia, Jumlahnya Fantastis

3. Laut Jawa

Di laut Jawa yang membentang dari kota Sumatera hingga Jawa Barat juga terdapat sumber gas alam dan minyak bumi. Keduanya termasuk kategori terbesar di Indonesia. Sumur minyak offshore di laut ini bersifat netral, artinya tidak ada provinsi yang mengklaim.

Apabila semua kapasitas produk pada sumur-sumur yang ada di laut Jawa digabung menjadi satu, maka setiap hari sebanyak 65.154 barell minyak bumi akan dihasilkan dari area tersebut. Jika dijabarkan maka minyak mentah yang terkandung sebanyak 62.130 barrel dan kondensatnya 3,024 barrel.

BACA JUGA:9 Benda Ini Bisa Bawa Aura Gelap di Rumah, Segera Singkirkan

4. Kepulauan Riau

Kepulauan Riau mempunyai lautan sebesar 95% dari luas daratan. Meskipun daratannya hanya kecil, namun jangan disepelekan, karena di kepulauan ini sangat kaya berkat melimpahnya minyak bumi. Sebagian besar minyak terdapat di laut.

Block offshore di Kepulauan Riau terbagi menjadi tiga, yaitu Natuna Sea Block A, Natuna Sea Block B, dan South Natuna Sea Block A. Jika dijumlahkan total minyak bumi dari Kepulauan Riau adalah 59.210 barrel per hari ditambah kondesat 2.365 barrel.

Kini Kepulauan Riau masuk dalam deretan daerah terbesar yang memproduksi minyak bumi di Indonesia.
Bahkan, tidak sedikit perusahaan luar yang turut andil mengelola sumber daya alamnya. Tambang minyak bumi di kepulauan tersebut dikelola oleh beberapa perusahaan asing seperti Cocono Philips, Star Energy, dan Premier Oil.

BACA JUGA:Viral. Rekaman Aksi Heroik Warga Mengejar Pelaku Begal Hingga Berhasil Ditangkap dan Diserahkan ke Polisi

5. Jawa Timur

Banyak penawaran menarik yang ditawarkan dari daerah Jawa Timur dari sektor wisata, kuliner hingga pertambangan. Salah satu pertambangan yang cukup populer adalah blok brantas dan blok cepu. Blok brantas merupakan area penambangan perusahaan Bakri yang kini menjadi lumpur lapindo.

Ladang minyak di provinsi ini cukup banyak. Total minyak per hari diperkirakan sebanyak 52.616 barrel. Adapun rinciannya terdiri atas 326 barrel kondensat dan 52.290 barrel minyak mentah.

Besarnya migas yang diproduksi di Jawa Timur ini tidak lepas dari peran perusahaan-perusahan dalam maupun luar negeri yang mengelolanya.

Kategori :