BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Joko Suprastyo pemilik depot bibit bunga dan buah-buahan di Jalan Sedap Malam Kelurahan Nusa Indah Kota Bengkulu, melapor ke polisi.
BACA JUGA:BPOM Kembali Keliling Cek Jajanan Puasa, Berikut Hasilnya
Dia melapor lantaran ratusan bibit bunga dan buah-buahan dagangannya diracuni seseorang. Entah usil atau sengaja, namun pelapor Joko menduga hal ini sengaja dilakukan pelaku.
Dalam laporannya ke Polsek Ratu Samban, Joko memang mencurigai seseorang. Menurut Joko, sebelumnya seseorang tersebut pernah mendatanginya.
BACA JUGA:Database Honorer Se-Indonesia yang Berpeluang Diangkat Menjadi ASN, Cek Nama Anda di Sini (data 11)
Ketika itu orang tersebut meminta Joko pindah dari tempatnya berjualan sekarang. Tidak hanya itu, pria itu juga memarkirkan gerobak di lapak tempat Joko berjualan.
Karena lahan yang digunakan untuk berjualan tersebut bukan-lah milik seseorang tersebut, Joko pun tak menghiraukan permintaan agar dia pindah.
BACA JUGA:Instruksi Menaker, Minimal Sebulan Bekerja Sudah Wajib Dapat THR
Tidak lama berselang dari kejadian itu, Joko mendapati bibit yang dijualnya sudah diracun. Joko sendiri tidak melihat langsung, karena diduga perbuatan pelaku tersebut saat depot tanaman tanpa pengawasan.
"Orang itu meracuni tanaman saat depot sedang kosong,” ujar pelapor Joko kepada RBTV.
BACA JUGA:Safari Ramadhan Pemkab Benteng Tanpa Buka Puasa Bersama
Masih menurut Joko, sosok yang dicurigainya tersebut selama ini juga kerap meminta uang kepada pemilik depot di area tersebut.
Sebelum mendirikan depot dan menjual bibit bunga dan buah-buahan, pelapor Joko mengaku telah meminta izin dari pihak kelurahan.
Waktu itu pihak kelurahan mengingatkan Joko agar selalu menjaga kebersihan dan lahan yang digunakan untuk berjualan itu milik pemerintah.