Sementara itu, pada tahun 2023 entitas usaha PT Indika Energy Energy Tbk. (INDY) di bidang pertambangan emas, PT Masmindo Dwi Area (Masmindo), menargetkan konstruksi area tambang mulai 2024 sehingga produksi dimulai pada 2025.
Untuk jumlah reserve tambang emas cukup besar dengan cadangan di kisaran sekitar 1,5 juta ounces. Nantinya pada 2025, diharapkan tambang tersebut bisa memberikan kontribusi pendapatan yang signifikan ke INDY.
BACA JUGA:Di Pulau Emas Suwarnadwipa, Ternyata Masih Menyimpan 1 Juta Ton Emas yang Belum Tersentuh
Penggunaan Emas Bagi Kehidupan
Kegunaan emas dalam kehidupan yang bukan hanya dijadikan perhiasan saja namun sebagai berikut:
1. Alat Tukar
Emas telah dikenal selama berabad-abad dan dianggap sebagai tolok ukur kekayaan. Di masa lalu, orang menggunakan emas sebagai alat tukar yang sah, menggunakannya untuk pertukaran bahan makanan, pakaian, dan kendaraan.
BACA JUGA:Catatan Historis Misteri Pulau Sumatera, Dijuluki Pulau Emas Suwarnadwipa
Meskipun zaman telah berkembang, emas masih tetap menjadi alat tukar bagi sebagian orang. Baik dalam bentuk logam emas maupun perhiasan berbahan emas, keduanya sering dijadikan jaminan dalam transaksi pinjam-meminjam.
Beberapa negara bahkan menggunakan emas sebagai alat untuk menjaga stabilitas ekonomi mereka.
BACA JUGA:Dikenal Sebagai Pulau Emas, Sumatera Jadi Penghasil Harta Karun Luar Biasa Sejak Zaman Kolonial
2. Sebagai Alat Investasi
Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa emas adalah salah satu instrumen investasi yang menarik.
Hal ini dikarenakan harga emas cenderung stabil bahkan meningkat setiap tahunnya. Emas juga jadi instrumen investasi yang berisiko rendah.
Saat ini banyak bermunculan program menabung emas sebagai bentuk investasi untuk masa mendatang. Karena telah terbukti bahwa tidak akan rugi menyimpan emas sebagai aset.
BACA JUGA:Pantai Suwarnadwipa Berjuluk Pulau Emas, Tersembunyi di Padang