NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Pada artikel ini kami akan membahas tentang cara dan syarat pengajuan KUR BCA online terbaru tahun 2024. Untuk mengetahui langkah-langkahnya, kamu bisa membaca artikel ini sampai selesai. Proses mudah! ini cara dan syarat pengajuan KUR BCA online 2024 terbaru.
BACA JUGA:Syarat dan Cara Pinjam KUR BSI 2024, Simak Tabel Angsuran Terbaru Pinjaman Rp 20-50 Juta
Cara pengajuan KUR BCA akan mudah dengan mengikuti langkah-langkahnya dengan benar dan tepat. Bagi nasabah terutama yang ingin meminjam kredit usaha rakyat, kamu perlu tahu tentang langkah berikut ini.
Cara Pengajuan KUR BCA 2024 Lewat Online
Walaupun pengajuannya terbilang cukup mudah, namun kamu perlu memahami tata cara pengajuannya.
Sejatinya, KUR BCA memberikan bunga 6-9 persen per tahun dan bebas biaya provisi serta administrasi.
Pengajuan KUR BCA online bisa dilakukan melalui laman resmi webform BCA dengan lebih dulu mengisi formulir dengan waktu sekitar 10 menit.
BACA JUGA:Pinjaman Online BCA 2024, Langsung Cair 10 Menit, Syarat Cukup Gunakan KTP
Melansir dari situs resminya, sebelum mengisi formulir, lakukan verifikasi nomor handphone Anda terlebih dahulu untuk:
- Menerima kode verifikasi yang akan kami kirimkan untuk melanjutkan pengisian formulir
- Melanjutkan pengisian data pengajuan yang masih tersimpan dalam draft
- Mempermudah penerimaan informasi terkait tahapan selanjutnya
BACA JUGA:Syarat dan Cara Pinjam KUR BCA 2024 Tanpa Agunan, Pinjaman Rp50 Juta Bisa Dicicil Sampai 60 Bulan
Adapun berikut ini cara pengajuan KUR BCA secara online:
- Buka link https://bca.co.id/id/bisnis/produk/pinjaman-bisnis/Kredit-Usaha-Rakyat
- Siapkan segala syarat pengajuan KUR BCA 2024 yang disebutkan di atas
- Kemudian, klik tombol ‘Ajukan Sekarang’
- Masukkan nomor HP dan klik tombol ‘Verifikasi’
- Setelah itu, masukkan data dan unggah dokumen. Setelah nomor HP berhasil diverifikasi, maka debitur akan diminta untuk mengisi data diri dan mengunggah dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Nah, dokumen yang diperlukan tersebut KTP, KK, Surat Keterangan Usaha (SKU) atau Nomor Induk Berusaha (NIB) dan foto selfie dengan KTP.
- Ketika data dan dokumen terverifikasi, maka petugas BCA akan meninjau lokasi dan kelayakan bisnis Anda.