Salah satu yang membuat penyebab terbesar bau kamar mandi adalah handuk yang lembab dan tidak dicuci dalam jangka waktu yang lama karena dapat berjamur dan menjadi tidak sehat ketika digunakan.
3. Gunakan Sabun yang Wangi
Dengan menggunakan sabun mandi yang wangi. Sehingga saat memasuki kamar mandi akan tercium harumnya sabun yang sudah digunakan. Wangi yang sangat kuat dapat sahabat pilih seperti mawar atau green tea.
4. Pastikan Ventilasi Bekerja dengan Baik
Jika sahabat sering menggunakan air hangat saat mandi, biasanya akan mengeluarkan uap di ruangan kamar mandi tersebut. Jangan biarkan beruap terlalu lama, buka jendela kamar mandi (jika ada) dan beri ventilasi ruangan selama sekitar 10 – 15 menit
5. Gunakan Deterjen atau Pewangi Pakaian
Coba tips ini untuk membawa aroma segar ke kamar mandi yang bau. Masukkan sedikit deterjen cucian atau pelembut pakaian ke dalam tangki toilet sahabat. Jadi, setiap kali toilet disiram, air yang wangi akan keluar dan memberikan aroma yang wangi di kamar mandi.
7. Buang Sampah
Hal lain yang sering membuat kamar mandi bau adalah sampah yang menumpuk di tempat sampah. Sahabat bisa menggunakan tempat sampah yang tertutup, namun jika tidak segera dibersihkan, akan menimbulkan bau yang tak sedap. Buang sampah secara teratur, meskipun tidak penuh, hal ini dapat mengurangi bau tak sedap di kamar mandi.
BACA JUGA:Cara Main Airdrop Untuk Dapat Token Kripto Gratis 2024, Ini Tools yang Dibutuhkan
8. Perhatikan Saluran Pembuangan
Ini sangat penting! Hal yang sering terlewati oleh kebanyakan orang yaitu kurang memperhatikan saluran air limbah. Air yang keluar dari kamar mandi menuju saluran pembuangan, biasanya dapat menimbulkan bau tak sedap bahkan mengundang serangga masuk ke kamar mandi. Sayang bukan, jika kamar mandi sudah bersih dan harum namun masih ada serangga dan bau genangan air dari luar rumah.
Demikianlah informasi tentang wangi dan segar! ini rekomendasi jenis tanaman penghilang bau kamar mandi. Semoga bermanfaat.
Tianzi Agustin