Mobil Bau Apek? Ini 7 Cara Alami Menghilangkannya, Salah Satunya Pakai Baking Soda

Jumat 31-05-2024,11:34 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

Sebisa mungkin kamu juga mengeluarkan karpet mobil untuk dijemur, cara ini dilakukan agar menghilangkan aroma yang tak sedap.

BACA JUGA:Ngga Perlu Obat! Ini 5 Bahan Herbal yang Dapat Meningkatkan Imun Tubuh

7. Pengharum Beraroma Lembut

Setelah mengusir bau yang tak sedap di dalam mobil, kamu bisa menggunakan pengharum yang dijual di sejumlah toko. Fungsinya sudah jelas, untuk menghadirkan aroma yang wangi di kabin mobil.

Secara tidak langsung, interior mobil yang wangi membuat pengemudi dapat nyaman berkendara sepanjang perjalanan. Selain itu, perasaan hati menjadi senang dan tenang sehingga bisa meningkatkan konsentrasi.

Selain cara diatas, ada berbagai macam alasan yang membuat kendaraan berbau apek, sehingga menyebabkan pengalaman berkendara tidak menyenangkan.

BACA JUGA:Hati-hati, Primbon Jawa Sebut Ada 7 Tanaman yang Jangan Ditanam di Pekarangan Rumah

Penyebab Mobil Bau Apek

1. Kelembaban yang Tinggi

Kelembaban tinggi di dalam mobil dapat menjadi penyebab utama bau apek. Ini terjadi karena kelembaban menciptakan lingkungan yang ideal bagi pertumbuhan jamur dan bakteri di dalam mobil.

Faktor-faktor seperti cuaca lembab atau tumpahan air di dalam mobil dapat meningkatkan kelembaban dan memperburuk masalah ini.

2. Penumpukan Debu dan Kotoran
Debu dan kotoran yang menumpuk di dalam mobil bukan hanya membuat mobil terlihat kotor, tetapi juga menjadi sarang bagi jamur dan bakteri yang menyebabkan bau apek. Debu dan kotoran dapat terakumulasi di berbagai area di dalam mobil, seperti karpet, jok, dan panel pintu.

BACA JUGA:7 Tanaman yang Jangan Ditanam di Pekarangan Rumah, Primbon Jawa Sebut Bisa Bawa Sial

3. Sistem AC yang Tidak Bersih
Sistem pendingin udara yang kotor atau tersumbat dapat menjadi penyebab lain dari bau apek di dalam mobil.

Saluran AC yang tersumbat atau filter udara yang kotor dapat menyebabkan udara yang keluar dari AC terasa tidak segar dan berbau.

BACA JUGA:Bolehkah Mengucapkan Assalamualaikum Kepada Non Muslim? Begini Kata Buya Yahya

Kategori :