Keren, BRI Raih Penghargaan Tempat Kerja Terbaik Versi HR Asia untuk Keempat Kalinya

Kamis 06-06-2024,19:31 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Purnama Sakti

Jakarta, RBTVCAMKOHA.COM – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali berhasil meraih penghargaan HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2024.

Tahun ini menjadi tahun keempat BRI meraih penghargaan HR Asia Best Companies to Work for in Asia tersebut.

BACA JUGA:Meski Berbentuk Cantik, Ternyata Bunga Ini Konon Katanya Pembawa Sial dan Dianggap Bisa Hilangkan Hoki

Penghargaan tersebut diberikan kepada BRI sebagai wujud terhadap komitmennya dalam mengembangkan para karyawan.


BRI kembali berhasil meraih penghargaan HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2024--

HR Asia Award sendiri merupakan program penghargaan bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Business Media International. HR Asia menunjukkan apresiasi bagi perusahaan-perusahaan di Asia yang memiliki kinerja terbaik di bidang SDM.

Hal itu tercermin dari tingkat engagement karyawan yang tinggi, memiliki budaya tempat kerja yang unggul, dan perhatian yang tulus terhadap karyawannya.

BACA JUGA:Anggota DPR Viral, Anita Jacoba ‘Semprot’ Mendikbud, Wajar Suaranya Menggelegar, Profesinya Dulu Adalah...

Selain itu, BRI juga mendapatkan penghargaan sebagai HR Sustainable Workplace Awards atas komitmennya terhadap tanggung jawab lingkungan dan praktik bisnis berkelanjutan.

Penghargaan ini masih beriringan juga dengan tahun lalu dimana BRI dinobatkan sebagai The Most Caring Company & DEI pada HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2023.

Direktur Human Capital BRI Agus Winardono mengatakan bahwa penghargaan tersebut menjadi pembuktian dan wujud nyata komitmen BRI menjadi Home to The Best Talent.

“Pencapaian ini merupakan hasil kolaborasi dan dedikasi yang luar biasa dari seluruh Insan BRILiaN,” kata Agus Winardono.

BACA JUGA:Ultimatum Menteri Agus Harimurti Yudhoyono untuk Mafia Tanah,

Lanjutnya, perseroan senantiasa mempersiapkan talenta terbaik untuk menjadi profesional yang kompeten, tangguh, serta mampu beradaptasi dengan perubahan.


BRI kembali berhasil meraih penghargaan HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2024--

Kategori :