Digadang-gadang Bakal Calon Striker di Timnas Indonesia, Ini Profil Dean Zandbergen, Naturalisasi selanjutnya?

Sabtu 15-06-2024,18:00 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Agus Faizar

BACA JUGA:Resmi Tayang di Bioskop! Berikut Profil Para Pemain Film Ipar Adalah Maut

Dean yang sudah mengikuti akun Instagram resmi PSSI juga menambah kuat indikasi bahwa proses naturalisasi mungkin sedang dalam tahap pembicaraan. 

Kehadiran pemain muda bertalenta seperti Dean tentu diharapkan bisa menambah kekuatan lini serang Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Camaba Harus Tahu, Begini Cara Menghitung Skor UTBK 2024

Apa Itu Naturalisasi?

Buat kamu yang mungkin belum paham, naturalisasi adalah proses di mana seorang pemain sepak bola bisa mendapatkan kewarganegaraan dari negara lain untuk bermain di tim nasional negara tersebut. 

Proses ini memungkinkan pemain yang awalnya bukan warga negara asli bisa membela tim nasional setelah memenuhi persyaratan tertentu.

BACA JUGA:Diangkat dari Kisah Nyata! Ini Sinopsis Film Ipar Adalah Maut

Naturalisasi ini beda lho dengan status keturunan. Keturunan merujuk pada seseorang yang punya hubungan keluarga atau leluhur dari suatu negara tanpa perlu mengubah kewarganegaraan mereka. 

Misalnya, seorang pemain mungkin lahir dan besar di Belanda, tapi punya darah Indonesia dari nenek moyangnya.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta, Khasiat Akar Bahar jadi Rahasia Kejantanan Pria

Contoh Pemain Naturalisasi

Indonesia sudah punya beberapa pemain naturalisasi yang sukses membela Timnas Garuda. Cristian Gonzales dan Beto Goncalves adalah contoh pemain yang berhasil dinaturalisasi dan memberikan kontribusi besar buat Timnas Indonesia. 

Cristian Gonzales, misalnya, meski lahir di Uruguay, dia akhirnya mendapatkan kewarganegaraan Indonesia dan bermain untuk Timnas.

BACA JUGA:Skuad Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Profil 11 Pemain Naturalisasi Terbaru Era Pelatih Shin Tae-Yong

Kenapa Naturalisasi Penting?

Kategori :