Tol Betung-Tempino-Jambi Jadi Harapan Masyarakat Bisa Dipakai Mudik 2025 Nanti, Ini Progresnya!

Sabtu 06-07-2024,10:01 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : ahmad afandi

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – tol Betung-Tempino-Jambi jadi harapan masyarakat bisa dipakai mudik 2025 nanti, ini progresnya!

Pembangunan Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi telah menjadi salah satu proyek infrastruktur yang dinanti-nantikan oleh masyarakat Sumatera Selatan dan Jambi. 

Setelah melalui berbagai tahap perencanaan dan persiapan, proyek ini akhirnya dimulai pada Mei 2024. 

BACA JUGA:Tol Palembang Betung Kapan Selesai? Ini Target Pembangunan Kementerian PUPR

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mengumumkan bahwa pembangunan tiga seksi Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi akan dimulai pada waktu tersebut, mencakup Seksi 1 Betung-Tungkal Jaya, Seksi 2 Tungkal Jaya-Bayung Lencir, dan Seksi 4 Tempino-Jambi/Simpang Ness.

Pembangunan tiga seksi ini akan melengkapi Seksi 3 Bayung Lencir-Tempino yang sudah lebih dahulu memasuki tahap konstruksi. "Pada hari Rabu besok, akan kami lakukan penandatanganan Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT). Sehingga, Mei 2024 nanti sudah bisa dikerjakan konstruksinya, termasuk Betung ke Bayung Lencir (Seksi 1-Seksi 2) sepanjang 118 km, dan dari Tempino ke Jambi/Simpang Ness (Seksi 4) sepanjang 19 km," jelas Basuki dikutip dari laman Kementerian PUPR.

BACA JUGA:Ada 5 Golongan! Berikut Tarif Tol Palembang-Indralaya Terbaru Tahun 2024

Skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha

Ketiga seksi tersebut dibangun melalui skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dengan Pembiayaan Berkala Berbasis Layanan (PBBL) oleh PT Hutama Karya (Persero), dengan total panjang 136,6 km. 

Ini berbeda dengan Seksi 3 Bayung Lencir-Tempino sepanjang 33 km yang merupakan Dukungan Konstruksi (Dukon) dari pemerintah. Jalan tol ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan mempercepat distribusi barang di wilayah Sumatera Selatan dan Jambi.

BACA JUGA:Urat Nadi Perkembangan Ekonomi, Ini Serangkaian Fakta Menarik Proyek Tol Jambi-Palembang

Target Penyelesaian dan Progres Konstruksi

Menurut Basuki, Seksi 3 Bayung Lencir-Tempino saat ini menunjukkan progres fisik yang signifikan, mencapai 77 persen secara keseluruhan. 

Proyek ini dibagi menjadi tiga paket pekerjaan. Paket 1 sepanjang 7,6 km dengan nilai kontrak Rp 1,6 triliun, saat ini progresnya mencapai 83,85 persen. Paket 2 sepanjang 11 km dengan nilai kontrak Rp 1,3 triliun, progres fisiknya mencapai 81,43 persen. 

Paket 3 sepanjang 15,47 km dengan nilai kontrak Rp 2,7 triliun, progresnya mencapai 72,71 persen. Ketiga paket ini dikerjakan oleh konsorsium perusahaan konstruksi nasional terkemuka.

Kategori :