NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Inilah 32 daftar proyek jalan tol yang belum rampung di akhir pemerintahan Presiden Jokowi.
Presiden Joko Widodo sesuai masa jabatan kedua akan berakhir 2024 mendatang. Tentu ada proyek-proyek yang sudah tuntas, dan sebagian lagi mesti diteruskan oleh penggantinya nanti.
BACA JUGA:Inilah 5 Jalan Tol Terkenal Angker di Pulau Jawa, Sering Menelan Korban Jiwa
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan alasan proyek tersebut tidak selesai dalam waktu memenuhi target. Beberapa proyek yang dipastikan belum selesai seluruhnya adalah proyek tol.
Seperti diketahui, pada masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo, Indonesia telah menyaksikan transformasi signifikan dalam pembangunan infrastruktur, terutama dalam sektor jalan tol.
BACA JUGA:Daftar Pengusaha Bisnis Jalan Tol di Indonesia, Ada Jusuf Hamka hingga Perusahaan BUMN
Salah satu warisan terbesar yang ditinggalkan Jokowi kepada penerusnya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang kini dipercaya untuk melanjutkan pembangunan ini, adalah 32 proyek pembangunan jalan tol yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
BACA JUGA:Ternyata Ini Tol Pertama di Indonesia, Begini Sejarah dan 3 Fakta Menariknya
Berikut ini 32 proyek jalan tol yang belum selesai di akhir pemerintahan Jokowi:
Tol Trans Sumatera
1. Tol Bakauheni-Terbanggi Besar
2. Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung
3. Tol Kayu Agung-Palembang-Betung
4. Tol Palembang-Indralaya
5. Tol Pekanbaru-Dumai