Jangan lupa, bawa dokumen persyaratan yang sudah Anda persiapkan sebelumnya. Mikro Kredit Sales (MKS) akan memberikan Anda formulir aplikasi kredit.
Silakan isi formulir tersebut secara lengkap, detail, dan akurat. Saat bertemu dengan sales atau marketing saya sarankan bagi Anda manfaatkan sebaik-baiknya untuk menggali informasi.
Jangan sungkan-sungkan meminta bantuan untuk menghitungkan perkiraan cicilan pinjaman bulanan atau minta saja simulasi tabel angsuran KTA Bank Mandiri KSM terbaru 2024.
BACA JUGA:Syarat dan Limit Maksimal Pinjaman KUR Mandiri 2024 Tanpa Jaminan atau Agunan untuk Pelaku UMKM
3. Menyerahkan Dokumen Persyaratan
Setelah pengisian formulir selesai, serahkan pada sales dan sertakan dokumen persyaratan yang telah Anda siapkan.
Sebelum menyerahkan aplikasi kredit sebaiknya periksa kembali apakah semua kolom yang dalam formulir sudah lengkap.
Cek juga data yang berkaitan dengan angka atau nomor karena tidak jarang calon debitur salah menulis angka/ nomor karena terburu-buru.
Periksa kembali sudahkah Anda melampirkan fotocopy KTP, NPWP, Slip Gaji, dan Keterangan Kerja (SK pengangkatan pegawai).
Dalam beberapa kasus Mikro Kredit Sales terkadang meminta dokumen lain sebagai persyaratan tambahan.
Beberapa dokumen persyaratan tambahan antara lain KTP pasangan, fotocopy rekening tabungan, Jasmsostek/ BPJS, dan fotocopy KK. Intinya jika diminta persyaratan lain kasih saja selagi masih bisa dipenuhi.
4. Proses Persetujuan
Jangan dikira proses persetujuan pinjaman bisa disetujui oleh sales. Data yang Anda serahkan nantinya bakal diperiksa kepala cabang dan cluster manager.
Setelah proses tersebut baru akan melalui tahap Branch Delivery System – Integrated Loan System (BDS-ILS). Proses inilah yang sangat menentukan apakah pengajuan KTA Mandiri 2024 Anda bisa dilanjutkan atau tidak.
Sebagai gambaran BDS ILS adalah bagian dari system informasi akuntansi berbasis komputer yang digunakan Bank Mandiri untuk memproses pengajuan kredit.