Jadwal dan Link Streaming Final Euro 2024, Duel Spanyol Vs Inggris Bakal Banyak Kejutan

Jumat 12-07-2024,21:53 WIB
Reporter : Novan Alqadri
Editor : ahmad afandi

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Jadwal dan link streaming final-euro-2024, duel Spanyol Vs Inggris bakal banyak kejutan.

Inggris dan Spanyol sudah dipastikan menjadi 2 finalis EURO 2024. Menariknya, kedua tim ini lolos ke laga puncak Piala Eropa 2024 dengan cara identik. Di semifinal, Spanyol dan Inggris berhasil melakukan comeback, lalu gol penentu kemenangan dilesakkan oleh pemain pelapis.

Jadwal final Piala Eropa EURO 2024 antara Inggris vs Spanyol bisa ditonton live RCTI, pada Senin (15/7/2024) dini hari, mulai pukul 02.00 WIB. Sementara live streaming Inggris vs Spanyol tersedia di Vision+.

BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Spanyol VS Inggris Final Euro 2024, Bagaimana Prediksi Skor?

Keberhasilan Spanyol lolos ke final agaknya menjadi hal yang relatif tidak mengejutkan. Performa La Roja sepanjang EURO 2024 sangat meyakinkan, meski perjalanan mereka harus menghadapi banyak tim besar sejak awal.

Kroasia sang runner-up Piala Dunia 2018 dan 2022, sukses dikalahkan Spanyol 3-0 di fase grup. Kemudian Italia yang merupakan juara bertahan EURO juga menyerah 0-1 dari Spanyol.

Di fase gugur, Spanyol mengalahkan tuan rumah Jerman 2-1 di perempat final. Terakhir ada Prancis yang merupakan runner-up EURO 2016, juara Piala Dunia 2018, dan runner-up Piala Dunia 2022, disingkirkan Spanyol di semifinal.

BACA JUGA:Mainkan Lamine Yamal di Final Euro 2024, Spanyol Bisa Kena Denda Rp 526 Juta

Spanyol bakal melakoni final EURO ke-5 mereka sepanjang sejarah. Bahkan jika sukses menjadi juara, Spanyol akan mengoleksi gelar EURO ke-4, dan membuat mereka jadi kolektor trofi terbanyak di ajang ini. Saat ini Spanyol dan Jerman sama-sama mengoleksi 3 trofi EURO, terbanyak dibandingkan negara lainnya.

"Sekarang kami sudah sangat dekat, hanya 1 langkah lagi, untuk menjadi juara. Kami punya tim bagus dan kami bekerja keras untuk meraih capaian ini. Di atas itu semua, kami pantas berada di final," jelas Dani Olmo usai laga kontra Prancis, dikutip dari laman resmi UEFA.

Di sisi lain, Timnas Inggris bakal melakoni final EURO kedua mereka. Final pertama dimainkan 3 tahun lalu di EURO 2020 (digelar 2021). Sayang sekali saat itu Inggris harus kecewa karena kalah adu penalti dari Italia.

BACA JUGA:Prediksi Skor, Head To Head, Susunan Pemain Laga Spanyol vs Inggris di Final Euro 2024

Satu catatan menarik adalah final EURO 2024 di Jerman, merupakan pertama kalinya Inggris sanggup menembus final turnamen besar yang tidak berlangsung di Inggris.

Selain menembus final EURO 2020, The Three Lions juga pernah bermain di final Piala Dunia 1966. Tapi kedua final itu berlangsung di Inggris.

Timnas Inggris jelas mendapat tantangan tak mudah. Tapi iming-iming trofi juara jelas bakal meningkatkan motivasi pemain, terlebih ini berpeluang jadi gelar EURO perdana bagi The Three Lions.

Kategori :