"Dalam waktu tertentu biasanya si korban akan menjadi linglung dan tidak fokus saat diajak berbicara oleh orang lain," ujar Ki Geni.
3. Suka Menyendiri dan Tak Nafsu Makan
Pengaruh pelet juga ternyata bisa membuat korban menjadi suka menyendiri atau anti sosial. Ia lebih suka merenung dan membuang waktu untuk memikirkan orang yang membuatnya tergila-gila. Hal ini juga bisa membuat dia jadi nggak nafsu makan loh.
BACA JUGA:Heboh Video Jentik Hitam di Dalam Galon Tersegel, Ini Kata Produsen dan GAPMMI
4. Sulit Rileks
Tanda selanjutnya ialah sulit untuk rileks dalam segala kondisi, selain itu fikiran juga menjadi tegang dan selalu gelisah. Bahkan, korban juga kerap merasa berat di bagian bahu, pusing serta sakit kepala.
5. Sering Mual dan Sendawa
Mual dan sering sendawa menjadi kemungkinan lain kalau kamu lagi terkena pelet asmara, sendawa yang dimaksud ialah seperti ada sesuatu yang keluar masuk namun rasa tidak enak itu bisa hilang apabila si target sudah bertemu dengan orang yang sudah membuatnya tergila-gila.
6. Gampang Emosi dan Baper
Korban juga gampang terbawa emosi dan sangat mudah tersinggung dengan perkataan orang lain, pasalnya di fikiran korban hanya ada wajah pelaku yang tidak pernah hilang.
7. Mimpiin Dia Terus
Korban juga akan dibuat untuk memimpikan si pelaku terus, bahkan mimpinya disertai dengan mimpi tak wajar yang dilakukan dia dan pelaku.
8. Rindu Berlebihan
Terkadang, korban akan merasa rindu secara tiba-tiba dengan seseorang bahkan sampai menangis loh, hal tersebut akhirnya membuat ia akan meminta untuk selalu bertemu dengan si pelaku.
Nah jika kamu mungkin merasakan beberapa tanda-tanda tersebut, disarankan untuk berkonsultasi kepada orang yang berpengalaman agar diberi solusi, jangan lupa untuk selalu terbuka kepada orang terdekat agar kamu tidak terlalu tertekan karena pengaruh tersebut.
BACA JUGA:Heboh Video Jentik Hitam di Dalam Galon Tersegel, Ini Kata Produsen dan GAPMMI
Cara Menghilangkan Orang yang Terkena Pelet Cinta