Tampil Menggebrak di GIIAS 2024, All New Triton Jadi Primadona, Cek Harganya

Rabu 31-07-2024,10:49 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

2. Fitur Keamanan dan Kenyamanan

Sistem keamanan semakin lengkap untuk menunjang para pengendara di berbagai medan seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Automatic High Beam (AHB), Rear Differential Lock, Emergency Stop Signal (ESS), Forward Collision Mitigation System (FCM), Blind Spot Warning with Lane Change Assist (BSW with LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA).

Kemudian, Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Hill Start Assist (HSA), Active Stability and Traction Control (ASTC) dan 7 Airbag.

Fitur-fitur yang mendukung kemampuan berkendara pun telah ditingkatkan seperti Active Yaw Control (AYC) otomatis* yang dikombinasikan dengan sistem Super Select 4WD-II* (khusus varian Exceed & Ultimate).
Tidak hanya memperbesar ukuran bodi, ground clearance yang lebih tinggi hingga 222 mm, serta kargo yang lebih besar, peningkatan radius putar juga telah diminimalkan yang memungkinkan handling kendaraan menjadi lebih mudah.

“Hal ini diwujudkan oleh All New Triton, dengan peningkatan yang signifikan yang menjadikannya pekerja keras yang terpercaya di lingkungan yang tangguh seperti pertambangan batu bara dan bisnis perkebunan. Dengan performa, ketangguhan, keandalan, dan kenyamanan yang luar biasa, Triton telah menjadi Lebih dari sekedar kendaraan Pick-Up,” terangnya.

BACA JUGA:Virus Oropouche Ternyata Sudah Ada Sejak 1955, Begini Sejarah, Gejala dan Pengobatan Virus Oropouche

3. Interior Lebih Nyaman

Mitsubishi New Triton juga menawarkan interior yang jauh lebih lega dengan volume kabin yang lebih luas pada baris kedua untuk varian Ultimate (Double Cab).  Selain itu, hadir juga head unit berukuran 8 inch yang bisa terkoneksi ke smartphone sehingga Anda bisa mendengarkan musik, melihat GPS dan aktivitas lain via layar di dekat dashboard.

Adapun fitur yang jadi unggulan adalah wireless charger yang bisa mengisi daya baterai penumpang tanpa harus mencolokkannya ke kabel USB atau type C. Fitur ini sudah ada lebih dulu di Mitsubishi Xpander dan  Xforce.

4. Performa

Dari sisi dapur pacu, Mitsubishi New Triton menggunakan mesin baru 4N16 184PS dengan common rail turbo intercooler engine yang tidak hanya tangguh di segala medan, namun juga ramah lingkungan.

Mitsubishi New Triton juga mengusung teknologi baru yakni Super Select with 7 Drive Mode, yang bisa beradaptasi untuk 7 mode yang berbeda yakni normal, eco (ramah lingkungan), cravel (jalan berkerikil), rock (jalan berbatu-batu), snow (salju), mug (berlumpur), dan sand (berpasir).

BACA JUGA:Ngopi di Plaza Senayan, Konten Kreator Iben Syok Bayar Rp 5 Jutaan! Ternyata Ini Alasannya

Pengaturan ini akan membantu pengemudi dalam mengontrol penggerak rodanya mengingat Mitsubishi Triton memiliki DNA ‘off road’ sehingga automatisasi ini akan jauh mempermudah pengguna.
Nah, itu tadi review keunggulan Mitsubishi New Triton.

Setelah hadir lebih dari 22 tahun di Indonesia, Mitsubishi Triton yang sudah identik dengan mobil off road, terus eksis dengan pembaharuan desain, fitur, dan performa.

Mobil ini tidak hanya menjadi pengangkut logistik yang tangguh, melainkan memberikan kelas tersendiri di antara mobil-mobil niaga yang lain sehingga berada di dalamnya bisa memberi prestise sendiri.
Tak heran kalau Mitsubishi Triton banyak dipakai oleh para bos dalam meninjau lapangan, baik di pertambangan, perkebunan, maupun pemerintahan.

Kategori :