9 Dampak Susu Formula untuk Bayi 0-6 Bulan, Bisa Picu Infeksi Saluran Pernafasan

Kamis 01-08-2024,09:43 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA. COM – 9 dampak susu formula untuk bayi 0-6 bulan, bisa picu infeksi saluran pernafasan.

Pemberian susu formula sering dipilih karena dinilai lebih praktis dan dapat tersedia kapan saja. Namun, tahukan kamu pemberian susu formula ternyata memberikan banyak dampak buruk untuk bayi dan anak.

BACA JUGA:Geger Penemuan Kerangka Ibu dan Anak di Dalam Rumah, Ini Coretan Pilu di Dinding yang Jadi Saksi Bisu

Terkhusus dampaknya bagi bayi umur 0-6 bulan sangatlah penting diketahui oleh para ibu. Pasalnya pemberian susu formula dibandingkan ASI sering dilakukan oleh ibu-ibu, tanpa mengetahui apa saja sebenarnya dampak dari pemberian susu formula ini.

Padahal bayi di usia 0-6 bulan diketahui masih sangat rentan organ-organ tubuhnya. Untuk itu, pemberian asupan yang disarankan hanyalah ASI.

Akan tetapi, ada banyak situasi di mana ibu tidak bisa memberikan ASI pada bayinya. Hal ini kemudian sering diantisipasi dengan memberikan susu formula pada bayi 0-6 bulan.

BACA JUGA:BRI Buka Lowongan Kerja di Bulan Agustus 2024! Ini Syarat dan Link Pendaftarannya

Dampak Susu Formula pada Bayi 0-6 Bulan yang Harus Diwaspadai

Pemberian susu formula pada bayi yang baru lahir ini tentunya memiliki dampak negatif. Dampak susu formula pada bayi 0-6 bulan ini diketahui setidaknya ada 9 macamnya.

Apa saja dampak negatif tersebut? Simaklah penjelasannya di bagian berikut ini.

Dikutip dari klubwanita.com, berikut 9 risiko yang akan didapat bila memberi susu formula pada bayi dan anak:

1. Menyebabkan Gangguan Sistem Pencernaan

Dampak pertama susu formula pada bayi 0-6 bulan dapat ditunjukkan dengan terjadinya gangguan sistem pencernaan.

Gangguan pencernaan ini umumnya adalah berbentuk diare. Diare yang diderita oleh bayi tentunya sangat akan menyulitkan orang tua.

Selain itu, ciri-ciri lain bahwa bayi terkena diare akibat susu formula adalah feses yang berwarna hijau yang menunjukkan kondisi pencernaan yang tidak sehat. Hal ini tentunya sebisa mungkin harus dihindari oleh orang tua. Agar bayi dapat tumbuh sehat dan tetap kuat dalam menjalani pertumbuhan dan perkembangannya.

Kategori :