Update Harga Kopi Hari Ini di Jawa, Harga Melonjak Petani Sejahtera

Senin 05-08-2024,10:04 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

“Tantangan para petani kopi untuk menjaga kualitas kopi saat harga tinggi, yakni ancaman pencurian buah kopi yang siap panen.Selain itu, faktor ketakutan harga jual kopi turun saat panen raya mendatang,” katanya.

Diperkirakan panen raya kopi Robusta akan berlangsung sampai beberapa bulan kedepan. Saat ini petani baru mulai panendan masa panen kopi cukup panjang.

BACA JUGA:Makin Cepat, Ini Jarak Tempuh Bengkulu-Lubuk Linggau Setelah Tol Selesai

Panen Kopi Robusta

Sementara itu, dalam proses panen kopi robusta, tanaman siap panen biasanya berumur sekitar 3-4 tahun. Sementara siklus panen kopi jenis ini akan dilakukan setelah 8-9 bulan setelah tanaman kopi mulai berbunga.

Dalam satu tahun, kegiatan panen bisa dilakukan sebanyak 2 kali, yakni panen awal dan panen raya. Pada panen raya inilah, proses pemanenan ceri kopi dilakukan selama 4-5 bulan dengan frekuensi pemetikan buah setiap 10 sampai 14 hari.

Panen kopi robusta bertujuan untuk memetik buah yang sudah matang, yang secara umum berwarna kemerahan.

Pemanenan ini dilakukan dengan memetik ceri kopi secara vertikal agar tidak merusak tangkai buah. Dengan begitu, buah baru akan tumbuh kembali pada tangkai tersebut.

BACA JUGA:Pulang Dugem, Mahasiswi Ini Tabrak Emak-emak hingga Tewas, Begini Kronologinya

Tips Panen Kopi

Untuk mendapatkan panen kopi robusta yang berkualitas, ada sedikit penjelasan mengenai pemanenan kopi di bawah ini yang bisa kamu terapkan.

- Ketahui Ciri Buah Kopi Robusta Siap Panen

Sebelum memanen kopi robusta, kamu tentu harus memperhatikan warna kulit buahnya terlebih dahulu. Hal ini karena warna kulit buah kopi menunjukkan kondisi kopi, apakah masih mentah atau sudah matang.

Kopi yang siap panen adalah kopi matang yang memiliki warna kulit kemerahan secara keseluruhan. Selain itu, ceri kopi yang sudah bisa dipetik adalah ceri kopi yang berwarna kuning kemerahan dengan biji yang berwarna keabu-abuan.

Apabila ceri kopi masih berwarna kuning atau hijau, maka ceri kopi tersebut belum bisa dipanen dalam musim panen yang sama atau baru bisa dipanen pada masa yang akan datang.

Hal ini karena ceri kopi yang masih berwarna kuning atau hijau memiliki aroma dan bentuk yang sangat lemah dan cita rasa yang masih rendah.

Kategori :