Pada tahun 2016, ia meraih medali perunggu di kejuaraan nasional junior di Bangka Belitung, membuka jalan bagi karir internasionalnya.
Pada 2018 menjadi titik balik dalam karir Veddriq saat ia pertama kali berpartisipasi di Piala Dunia IFSC di Moskow, meraih posisi ketiga.
Prestasi ini berlanjut di berbagai ajang Piala Dunia IFSC, di mana ia mencatatkan rekor dunia dengan waktu 5,20 detik di Salt Lake City pada 2021.
Ia kemudian memperbarui rekor tersebut di Seoul pada tahun 2023 dengan waktu 4,984 dan 4,902 detik.
Veddriq dikenal sebagai atlet andalan Indonesia dengan segudang prestasi di berbagai ajang, mulai dari Pesta Olahraga Nasional, Pesta Olahraga Asia, hingga Kejuaraan Dunia.
Pada 2024, ia dipersiapkan untuk Olimpiade Paris, melalui berbagai tahap seleksi untuk mengamankan tempatnya di ajang bergengsi ini.
BACA JUGA:Detik-detik Rajiah Sallsabillah Gagal Raih Medali Perunggu Panjat Tebing Olimpiade Paris 2024
Biodata Veddriq Leonardo
Nama lengkap: Veddriq Leonardo
Tanggal lahir: 11 Maret 1997
Tempat lahir: Pontianak, Kalimantan Barat
Kebangsaan: Indonesia
Usia: 27 Tahun
Pendidikan: Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tanjungpura
Profesi: Atlet Panjat Tebing