Begini Perbandingan Xiaomi 13T Vs Samsung Galaxy A54 5G, Sesuaikan dengan Kebutuhan Anda

Minggu 11-08-2024,09:27 WIB
Reporter : Redha Medi Saputra
Editor : Purnama Sakti

Sementara untuk kamera depannya disematkan kamera beresolusi 20 MP (f/2.2) bergaya punch-hole untuk mendukung kebutuhan selfie maupun panggilan video dan mampu melakukan perekaman video hingga kualitas 1080p@120fps.

Xiaomi 13T juga didukung dengan berbagai fitur menarik lainnya, seperti mendukung konektivitas 5G, Bluetooth 5.4, NFC, Wi-Fi 6, USB Type-C, speaker ganda yang didukung dengan teknologi Dolby Atmos, In-Screen Fingerprint, AI Face Unlock, e-SIM, LiquidCool Vapor Chamber, IR Blaster, GPS L1+L5 dan sudah tersertifikasi IP68 untuk ketahanan debu dan percikan air.

BACA JUGA:Bakal Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasi Nokia Turbo 5G 2024, Cek Kisaran Harganya

Untuk menjalankan kesemuanya, Xiaomi 13T ditopang dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang didukung dengan fitur fast charging 67 Watt.

Baterai ini diklaim mampu terisi penuh 100% hanya dalam waktu 42 menit saja.

Xiaomi 13T tersedia dalam pilihan warna Black, Meadow Green dan Apline Blue.

Hp ini hanya tersedia dalam satu pilihan konfigurasi, yakni RAM 12 GB dan kapasitas penyimpanan 256 GB.

Untuk harga, dilansir dari laman resmi mi.co.id, harga terbaru Hp Xiaomi 13T varian (12GB+256GB) dibanderol dengan harga Rp. 6.499.000.

Samsung Galaxy A54 5G

Samsung Galaxy A54 5G ditenagai System-on-Chip (SoC) Exynos 1380 (5nm) yang didukung dengan RAM 8 GB, CPU octa-core, GPU Mali-G68 MP5, refresh rate 120 Hz dan dua pilihan kapasitas penyimpanan internal (storage) 128GB/256GB, serta menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 dengan tampilan antarmuka (UI) One UI 5. 

Ini dibangun di atas proses fabrikasi 4 nm yang bertenaga dan hemat energi serta terdiri dari CPU octa-core (4x2.4 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55).

BACA JUGA:Nokia X900, Sang Raja Smartphone dengan Kualitas Tiada Tandingan, Cocok Buat Pecinta Fotografi

Dengan dukungan chipset terbaru Samsung ini, menjadikan Samsung Galaxy A54 5G mampu menjalankan beragam aplikasi berat maupun multitasking dengan lancar.

Samsung Galaxy A54 5G memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,4 inci, beresolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel), kecepatan refresh rate 120 Hz, HDR10+, kerapatan piksel 403 ppi serta tingkat kecerahan maksimal (brightness) mencapai 1000 nits.

Dengan tingkat kecerahannya yang mencapai 1000 nits, visual yang dihasilkan dari smartphone ini tetap terlihat jelas walaupun sedang berada di bawah terik matahari.

Layar ini menghadirkan pengalaman menonton dan bermain game yang imersif dengan rasio layar ke bodi mencapai 82,9 persen.

Kategori :