NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Rekomendasi Moge sport bike 4 silinder suaranya garang, dilengkapi fitur canggih.
Motor 4 silinder tentu mampu memikat banyak orang. Bagaimana tidak, motor 4 silinder memiliki mesin yang khas dan getaran yang kuat.
BACA JUGA:Begini Spesifikasi dan Harga Terbaru Redmi 12 yang Punya Triple Kamera
Bahkan motor jenis ini menawarkan pengalaman berkendara yang luar biasa bagi pecinta otomotif. Saat ini, ada banyak pilihan motor 4 silinder yang dapat dibeli dengan harga yang lebih terjangkau.
Performa motor 4 silinder tentu tidak bisa diragukan lagi. Bukan tanpa alasan, sebab motor silinder rata-rata memiliki mesin berkapasitas 600cc hingga 1000cc yang tergolong motor gede (moge).
Banyak orang yang berpendapat bahwa harga motor 4 silinder dipatok sangat mahal bahkan hingga ratusan juta. Oleh karenanya banyak orang kesulitan untuk mendapatkan motor impiannya.
Lantas, apa saja moge sport bike 4 silinder suaranya garang?
Adapun berikut ini sejumlah pilihan motor 4 silinder murah di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber, yakni:
1. Kawasaki Ninja ZX-25R (Rp 102,6 juta)
Moge 4 silinder yang pertama yakni Kawasaki Ninja ZX-25R dengan harga jual di tanah air yang terbilang cukup murah. Motor ini telah dibekali dengan mesin 4 silinder in-line DOHC 16 katup dengan sistem pendingin cairan.
Jadi, Ninja ZX-25R juga dilengkapi dengan sistem elektronik canggih yang mengoptimalkan kemampuan dalam akselerasi yaitu traction control dan power mode.
BACA JUGA:Pemilik Mobil Ini Diamankan Polisi Gegara Lampu Mobil
2. Honda CB650R (Rp 275 juta)
Kemudian, ada moge dari produksi Honda yakni CB650R yang memiliki desain klasik namun dilengkapi dengan fitur canggih yang tidak boleh dilewatkan.