Awalnya, Nokia merupakan perusahaan yang memproduksi bubur kertas di dekat Tampere, Finlandia. Nama “Nokia” berasal dari Kota Nokia dan Sungai Nokianvirta.
BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi Nokia Lumia Max 2024, Gebrak Pasar Ponsel dan Rebut Mahkota Raja Smartphone
Di tahun 1868, Idestam mendirikan pabrik kedua di dekat Kota Nokia, di tepi Sungai Nokianvirta.
Kota Nokia berjarak sekitar 15 kilometer dari Tampere. Sekitar tiga tahun setelahnya, Idestam dan Leo Mechelin mengubah perusahaan tersebut menjadi perseroan terbatas publik yang diberi nama Nokia Ab.
BACA JUGA:3 HP Nokia Lama Versi Terbaru 2024 yang Gunakan Prosesor Dual Core
Pada 1896, Idestam memutuskan untuk pensiun dan Mechelin yang menjadi ketua perusahaan.
Selama masa kepemimpinannya, Mechelin memperluas bisnis dalam bidang ketenagalistrikan. Di tahun 1902, Nokia memulai pembangkitan listrik.
Setelah meletusnya Perang Dunia I, Nokia hampir bangkrut dan diakuisisi oleh Pabrik Karet Finlandia.
Pabrik Karet Finlandia juga mengakuisisi uomen Kaapelitehdas Oy (Pekerjaan Kabel Finlandia). Perusahaan tersebut memproduksi kabel listrik, telepon, dan telegraf.
BACA JUGA:Cari HP Nokia? Cek Yuk 2 Rekomendasi HP Nokia Ram 4 GB Terbaru 2024 Harga Miring
Nokia Corporation dibentuk pada tahun 1967, dengan menggabungkan beberapa perusahaan. Pada tahun 1979, Nokia dan Salora membuat perusahaan bersama, "Mobira Oy”.
Mobira Oy mengembangkan telepon seluler untuk jaringan Telepon Seluler Nordik (NMT), yaitu 1G. 1G adalah sistem telepon seluler otomatis pertama di dunia.
Telepon seluler otomatis untuk pertama kali dikomersialkan pada tahun 1981. Setahun setelahnya, Mobira merilis telepon mobil pertama mereka. Pada 1989, Nokia Mobile Phones lahir.
BACA JUGA:4 Rekomendasi HP Nokia Terbaru Januari 2024 dengan Spesifikasi Mumpuni dan Harga Kisaran Rp 1 jutaan
Jadi, negara asal handphone Nokia adalah Finlandia. Sejarah singkat tentang merek ponsel ini bisa dibaca untuk menambah wawasan.